Khawatir Batuk Anda Merupakan Gejala Omicron, Segera Redakan dengan Pengobatan Alami Ini

Jumat, 04 Maret 2022 – 06:43 WIB
Corona di Kaltim makin menjadi. Hari ini sebanyak 2.577 orang positif Covid-19. Sembilan daerah berstatus zona merah. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PANDEMI Covid-19 yang tak kunjung berakhir ini memang membuat kita semua lelah.

Anda tentu merindukan kehidupan normal kembali. Namun, bukannya mereda, virus Covid-19 justru memiliki beberapa varian yang berbahaya.

BACA JUGA: 3 Minuman Herbal yang Bisa Tingkatkan Daya Tubuh dan Cegah Anda Terinfeksi Omicron

Varian Covid-19 yang menular lebih cepat adalah Delta dan Omicron.

Gejala Omicron ada beberapa. Misalnya demam tinggi, batuk yang tak kunjung reda dan lainnya.

BACA JUGA: Usir Jerawat di Wajah dengan 4 Pengobatan Alami Ini

Oleh karena itu, batuk sudah menjadi masalah bagi semua orang.

Ada dua jenis batuk yaitu batuk kering dan batuk berdahak. Kedua jenis batuk tersebut menambah kekhawatiran masyarakat.

BACA JUGA: Hasil Riset: Omicron 75 Persen Lebih Jinak dari Delta

Jika batuk tidak diobati tepat waktu, maka bisa menjadi penyebab banyak jenis penyakit lainnya.

Namun, Anda tidak perlu khawatir. Ada beberapa pengobatan alami yang bisa meredakan batuk.

Pengobatan alami ini bisa Anda lakukan di rumah dengan mudah dan tanpa efek samping.

Namun, bisa disembuhkan dengan melakukan beberapa pengobatan alami, seperti dikutip laman News.abplive.

1. Ambil uap setidaknya 3 kali sehari untuk meringankan lendir di paru-paru.

2. Konsumsi air hangat suam-suam kuku, sup, dan air rebusan bumbu rempah untuk meredakan batuk.

3. Alih-alih berbaring telentang, berbaringlah di sisi kanan atau kiri untuk membantu mengeluarkan dahak dengan cepat.

4. Mengonsumsi satu setengah sendok teh madu setengah jam sebelum tidur di malam hari mengurangi dahak dan membantu tidur lebih nyenyak.

5. Minum teh jahe saat batuk berdahak.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler