Khofifah-Emil & Wahono-Nurul Menuai Dukungan Ribuan Milenial Bojonegoro

Jumat, 22 November 2024 – 16:56 WIB
Calon Bupati Bojonegoro nomor urut 2, Setyo Wahono. Foto: Source for JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Ribuan milenial Bojonegoro tumpah rumah di acara jalan bareng pasangan Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak, dan Calon Bupati-Calon Wakil Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono-Nurul Azizah, yang digelar Tim Pemenangan Daerah (TPD) Khofifah-Emil di Jalan Pondok Bambu, Bojonegoro.

Dalam keterangan yang diterima, Jumat (22/11), para peserta yang hadir menunjukkan semangat dukungan mereka terhadap Cagub-Cawagub Jatim, Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul dalam Pemilu Serentak 2024. Mereka menyerukan kemenangan lewat yel-yel yang dipandu salah satu pembawa acara di atas panggung.

BACA JUGA: Relasi Siap Menangkan Wahyu-Ali dan Khofifah-Emil di Kota Malang

“Wahono-Nurul, menang, menang. Khofifah-Emil, menang, menang, lanjutkan…,” kata mereka kompak menjawab ucapan sang pembawa acara yang memandu kegiatan jalan bareng, Jumat (22/11).

Setyo Wahono menyampaikan terima kasih mendalam kepada para peserta yang hadir antusiasme dan komitmennya dalam mendukung paslon nomor urut 2 tersebut. Dia dalam kesempatan itu juga mengajak mereka agar terus bersama-sama mengawal kemenangan Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul.

BACA JUGA: Setyo Wahono Berkomitmen Membangun SDM Bojonegoro Unggul Berakhlak & Berdaya Saing

“Tetap semangat, nggih buk, tanggal 27 November jangan lupa, nggih. Pilih gubernurnya nomor 2, bupatinya nomor 2,” kata Cabup Wahono yang disambut jawaban kompak para perserta.

Ribuan warga Bojonegoro terlihat sangat antusias mengikuti setiap rangkaian acara, yang menciptakan suasana penuh semangat dan kebersamaan.

BACA JUGA: Wahono-Nurul Unggul di Hasil Survei, Pengamat: Layak jadi Pemimpin Bojonegoro

Acara ini juga menjadi bukti bahwa milenial Bojonegoro siap menjadi agen perubahan untuk menciptakan Bojonegoro dan Jawa Timur lebih maju dan sejahtera.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua TPD Bojonegoro K.H. Tamam Syaifuddin, Sekretaris TPD Risnanto Marzuki dan Bendahara Sofan Solikin. Selain itu, hadir juga para ketua partai pengusung Khofifah-Emil maupun Wahono-Nurul serta pengurus TPD lainnya di Bojonegoro. (*/boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler