KHUSUS DEWASA! 8 Cara Menahan Nafsu untuk Berhubungan Seksual  

Jumat, 18 Juni 2021 – 04:23 WIB
Ilustrasi Pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Pada momen-momen tertentu, mungkin Anda pernah terjebak dalam situasi harus menahan nafsu seksual.

Mungkin karena Anda belum menikah, pasangan belum siap pascamelahirkan maupun berbagai alasan lainnya.

BACA JUGA: Satgas Yakin Kenaikan Kasus tak Berhubungan dengan Varian Baru Covid-19

Meski kadang terasa sulit dikendalikan, namun ada beberapa cara menahan nafsu seksual yang bisa Anda lakukan. Simak cara mengurangi nafsu seksual berikut ini:

1. Lakukan Olahraga

Aktivitas fisik seperti olahraga atau melakukan hobi akan membantu mengalihkan energi dan gairah yang dimiliki.

BACA JUGA: Anda Termasuk Orang Tua yang Gemar Cium Bibir Anak? Simak Penjelasan Psikolog Berikut

Olahraga bisa membantu mengeluarkan hormon endorfin, yaitu salah satu hormon yang membuat bahagia dan meningkatkan mood.

Hormon endorfin juga dikeluarkan setelah berhubungan. Jadi, Anda bisa mencapai efek yang sama dengan cara berbeda.

BACA JUGA: Waspada, Virus Corona Bisa Bermutasi 32 Kali di Dalam Tubuh

2. Jangan Berduaan Saja

Hindari aktivitas yang membuat Anda berdua saja dengan pasangan. Sebisa mungkin adakan agenda yang melibatkan banyak orang. Misalnya, jalan-jalan ke mall bersama teman-teman.

Pada dasarnya, cara menghilangkan nafsu seksual adalah mengurangi kesempatan dan pemicu yang biasanya membuat Anda terangsang.

3. Hindari Bermesraan

Jika terjebak dalam situasi berduaan saja, maka hindari bermesraan. Ciuman-ciuman kecil yang bergulir dapat menjadi ciuman penuh gairah. Hal ini justru merupakan proses stimulasi ke arah hubungan seksual.

Kalau sedang berduaan dengan pasangan, coba lakukan aktivitas lain yang tidak mengarah kepada hubungan seksual.

Misalnya, mengobrol dari hati ke hati untuk memperbaiki hubungan, berolahraga bersama, atau main game.

Aktivitas berduaan non-fisik juga penting untuk membentuk hubungan emosional yang kuat dengan pasangan.

4. Miliki Prinsip Hidup

Jangan termakan pengaruh lingkungan mengenai seks bebas. Anda harus memiliki pendirian teguh dan yakin dengan prinsip sendiri.

Kenalilah bahaya seks bebas, seperti risiko kehamilan tidak terencana atau tertular infeksi seksual. Hal ini dapat menjadi cara menahan nafsu.

5. Bagi Pria, Be a Gentleman

Ingatlah untuk menjaga harga diri pasangan sah kita di masa depan, terutama wanita. Jika belum sah untuk berhubungan seksual, Anda mengemban amanat besar kehormatan pasangan dan keluarganya.

Bagi Anda yang sudah sah berhubungan intim, ingatlah bahwa hubungan seksual harus dapat dinikmati kedua belah pihak dan terjadi secara konsensual. Jika salah satu tidak menginginkannya, maka jangan dilakukan.

6. Pendekatan Agama

Cara menahan nafsu bisa dicoba secara religius. Perdalam pengetahuan agama agar Anda terhindar dari perilaku-perilaku buruk.

7. Puaskan Diri dengan Cara Lain

Terkadang, nafsu untuk berhubungan tidak perlu dibuang, namun disalurkan secara sehat. Jika tidak memungkinkan untuk berhubungan seksual, maka Anda dapat memuaskan diri dengan cara lain.

Mengenali apa yang membuat Anda terangsang juga dapat membantu pasangan lebih memahami saat nanti dapat berhubungan. Hubungan intim akan menjadi lebih memuaskan.

8. Simpan Hasrat untuk Waktu yang Tepat

Hasrat berhubungan bisa saja muncul di saat yang kurang tepat, misalnya saat bekerja di kantor. Kalau ini keadaannya, kuatkan diri untuk menyimpan dulu pikiran tersebut.

Anda dapat menyalurkannya dengan pasangan saat waktu sudah lebih sesuai, misalnya setelah pulang kerja.

Demikian beberapa cara menahan nafsu seksual yang dapat Anda coba. Bila masih kesulitan mengendalikan nafsu, khususnya hingga menimbulkan dampak negatif bagi Anda atau orang sekitar, coba cari bantuan tenaga ahli.

Psikolog atau psikiater dapat membantu Anda menyelami penyebab sulit mengendalikan nafsu seksual dan mengatasinya.(klikdokter)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ingin Menjalin Hubungan Setelah Putus Cinta, Jangan Lakukan 4 Hal Ini


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler