Kiai Ma’ruf dan Ulama Gelar Doa Bersama untuk Korban Tsunami

Sabtu, 29 Desember 2018 – 08:58 WIB
Ketua Umum PB Mathlaul Anwar Linahdlatil Ulama (Malnu) KH TB Hamdi Maa'ni di Pandeglang, Banten, Sabtu (29/12). Foto: Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, PANDEGLANG - Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Ma'ruf Amin mengunjungi Pondok Pesantren Mathlaul Anwar Linahdlatil Ulama (Malnu), Pandeglang, Banten, Sabtu (29/12).

Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi sekaligus doa bersama ulama dan masyarakat untuk korban tsunami Selat Sunda.

BACA JUGA: Kiai Maruf Amin Tak Marah Dirinya Diedit Berbaju Sinterklas

Ketua Umum PB Malnu KH TB Hamdi Maa'ni mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan bekerja sama dengan Pengurus Cabang (PC) NU Kabupaten Pandeglang bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat.

Hamdi yang merupakan ketua umum MUI Kabupaten Pandeglang menyebut, ada juga ulama karismatik Banten Abuya KH Muhtadi Dimyati.

BACA JUGA: Jenazah Bibinya Ifan Seventeen Disambut Tangisan

“Silaturahmi itu sekaligus melaksanakan salat gaib dan istigasah untuk korban tsunami Selat Sunda. Ini kerja sama dengan PCNU, melaksanakan kegiatan salat gaib untuk korban tsunami Selat Sunda, dilanjutkan doa bersama istigasah. Insyaallah diimami Abuya KH Muhtadi Dimyati," kata Hamdi.

Menurut Hamdi, kegiatan ini bertujuan untuk mendoakan para korban yang selamat maupun yang tidak. Dengan harapan segala amal perbuatan diterima Allah. Sementara untuk korban yang masih hidup, diberikan kesabaran dan ketabahan oleh Allah SWT.

BACA JUGA: Ada Orang Italia Mau Mengadopsi Anak Bungsu Aa Jimmy, tapi…

"Melalui ini, kami berharap Allah SWT menghindarkan musibah yang terjadi di Banten khususnya, dan seluruh wilayah Indonesia pada umumnya," kata Hamdi.

Adapun peserta hadir dari beberapa kota dan kabupaten di sekitar Provinsi Banten. Rencananya, sekitar 3 ribu orang akan mengikuti acara itu.

Di luar doa, Hamdi mengatakan, pihaknya juga turun langsung menangani para korban bencana tsunami Selat Sunda. Bukan hanya memberi berbagai bantuan materi, pihaknya juga ikut memberi konseling kepada para korban bencana itu agar tabah menghadapi musibah yang ada.

"Sebab ada info kami terima, Mungkin karena korban panik, banyak yang jadinya melamun. Maka MUI Pandeglang memberi konseling keagamaan kepada para korban hidup yang mengungsi. Misalnya tadi malam di Desa Tembing, di Carita. Hampir seribu orang pengungsi kita beri konseling," ujar dia.(tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menu Makan Siang Jokowi - Maruf Bersahaja


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler