Kinerja Keuangan Pertamina Harus Stabil, Wajar Jika Harga Pertamax Naik

Jumat, 25 Maret 2022 – 15:01 WIB
Petugas SPBU sedang melayani pembelian Pertamax. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Riza menilai jika Pertamina menyesuaikan harga Pertamax, justru akan mewujudkan asas keadilan.

Pasalnya, selama ini Pertamina menjual harga Pertamax di bawah harga keekonomian.

BACA JUGA: Masih Banyak yang Tidak Tahu, Pertamax Bukan BBM Subsidi

“Pertamax adalah BBM nonsubsidi yang diperuntukkan bagi kalangan mampu. Banyak pengguna kendaraan keluaran terbaru dan bahkan mobil mewah memakai Pertamax. Volume penjualannya juga hanya 14 persen dari total penjualan BBM Pertamina. Makanya jika Pertamina menyesuaikan harga Pertamax, justru akan mewujudkan asas keadilan itu sendiri,” kata Faisol.

Faisol mengingatkan, bahwa harga jual Pertamax saat ini yang di bawah harga keekonomian, membuat beban keuangan BUMN tersebut menjadi berat.

BACA JUGA: Soal Omzet Rp 600 Miliar per Bulan, Bos MS GLOW Bilang Begini

Terlebih, di tengah harga minyak dunia yang terus melambung.

Dari data Kementerian ESDM, lanjutnya, bisa dilihat bahwa untuk setiap liter Pertamax, Pertamina harus ‘mensubsidi’ sekitar lima ribu rupiah.

BACA JUGA: Jakarta Sneaker Day 2022 Digelar 4 Hari, Jangan Sampai Ketinggalan

“Padahal yang namanya subsidi, seharusnya diberikan kepada kalangan menengah ke bawah, yaitu pengguna Pertalite, bukan Pertamax,” lanjutnya.

Makanya, imbuh Faisol, untuk mengurangi beban, bisa saja Pertamina menaikkan harga Pertamax.

Apalagi sebagai BBM nonsubsidi, penyesuaian Pertamax memang mengikuti pergerakan pasar dan menjadi kewenangan korporasi.

“Dan dalam kondisi saat ini, kami dari Komisi VI DPR memahami jika Pertamina menyesuaikan harga Pertamax. Yang penting dilakukan terbuka dan sesuai aturan. Komisi VI akan terus melakukan pengawasan,” kata Faisol. 

Penyesuaian harga Pertamax, menurut Faisol memang sebuah keniscayaan. Pasalnya, kinerja keuangan Pertamina, memang harus stabil.

“Makanya Pertamina sebagai BUMN mesti di support pemerintah dan masyarakat,” seru Faisol.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler