Kini Membeli Unit di Meikarta Bisa Dari Rumah

Selasa, 09 Maret 2021 – 22:40 WIB
Meikarta. Foto: Meikarta

jpnn.com, JAKARTA - PT Mahkota Sentosa Utama (MSU) memudahkan masyarakat yang ingin membeli unit di Meikarta.

Salah satunya ialah dengan mengembangkan teknologi informasi yang bisa diakses masyarakat secara mudah.

BACA JUGA: Meikarta Plaza, Tempat Sangat Pas untuk Kembangkan Usaha

Dengan teknologi itu, masyarakat bisa melihat informasi unit, program promosi, mmebeli unit, dan tanda tangan virtual perjanjian.

Chief Marketing Officer Meikarta Lilies Surjono menjelaskan, pembelian bisa dilakukan secara online melalui customer portal di website Meikarta.

BACA JUGA: Distrik 1 Meikarta Jadi Arena Latihan Gegana, Penghuni Makin Aman

"Kehadiran platform digital ini dibuat untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi konsumen dalam aktivitas pencarian atau pembelian properti di Meikarta, terutama saat pandemi," kata Lilies, Selasa (9/3).

Dia menambahkan, inovasi itu menjadi kunci strategis bagi Meikarta untuk meningkatkan penjualan.

“Kami juga bisa menjaring pembeli dari luar kota dan luar negeri,” kata Lilies.

Lilies menjelaskan, laman resmi Meikarta menyajikan berbagai informasi penting yang bisa diakses dengan mudah.

Di antaranya ialah informasi progres pembangunan, tipe unit yang tersedia, program promosi, sampai dengan pembelian langsung secara mandiri maupun dibantu oleh telesales.

“Semua langsung dari customer portal kami," kata Lilies.

Lilies menjelaskan, website Meikarta diperkaya tur 360 secara virtual sehingga konsumen bisa melihat show unit apartemen Meikarta.

Selain itu, konsumen juga bisa juga melihat Taman Cantik Central Park Meikarta.

"Customer portal Meikarta juga diperkaya dengan fitur pembelian sehingga konsumen bisa langsung dapat membeli unitnya dan melakukan penandatangan perjanjian secara digital," ungkapnya.

Menurut Lilies, konsumen tidak perlu bepergian keluar rumah untuk melakukan tanda tangan perjanjian jual beli.

"Jadi, seperti one stop shopping semua ada dalam satu website saja. Customer tidak perlu repot," ujarnya. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler