jpnn.com, PUNCAK - Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB kembali membuat onar di Kabupaten Puncak, Papua, Jumat (22/4) sore.
KKB yang diduga pimpinan Luki Murib membakar bangunan milik PT. Martha Tunggal Teknik di Distrik Gome.
BACA JUGA: Fahri Hamzah: Potong Jarak Antara Kita dengan Papua Secara Komperhensif
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal mengatakan aksi yang dilakukan KKB terjadi pukul 17.50 WIT.
"Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka," ucapnya.
BACA JUGA: Lihat Tuh, KKB Berulah Lagi, Ada yang Dibakar
Kata Kamal, setelah melakukan aksinya, kelompok tersebut langsung melarikan diri ke dalam hutan.
"Anggota yang tiba di lokasi tidak mendapatkan para pelaku, di mana mereka sudah melarikan diri ke bukit Ular," jelasnya.
BACA JUGA: Ada yang Tewas Tergantung di Tiang Listrik
Mantan Wakapoles Depok ini menambahkan pascakejadian itu, aparat terus meningkat patroli di titik-titik rawan.
BACA JUGA: Pasutri Diadang 4 Bandit, Ditodong Pakai Senpi, Suami Pasrah, Istri Bertindak Nekat
“Situasi aman, saat ini personel gabungan tetap bersiaga guna mengantisipasi aksi-aksi yang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB),” ucap Kamal. (mcr30/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pos Indonesia Optimistis Penyaluran BLT Minyak Goreng ke Papua Berjalan Lancar
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji