Klaim Magelang Bebas Honorer Bodong

Kamis, 18 Juni 2015 – 10:11 WIB
Ilustrasi. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) wilayah Kabupaten Magelang mengklaim bebas honorer bodong. Menurut Indi Partiningsih, Korwil FHK2I Magelang, pihaknya sudah melakukan verifikasi terhadap data honorer K2 di wilayahnya. Hasilnya hanya 10 honorer yang tidak masuk nominasi.

"Ini vervalnya sudah kami lakukan saat surat Pak MenPAN-RB Azwar Abubakar keluar. Kami sudah mendata, dari 639 honorer yang murni hanya 629 orang," ungkap Indi kepada JPNN, Kamis (18/6).

BACA JUGA: Begini Janji Menteri Ryamizard Soal Blok Ambalat

Indi menambahkan, pihaknya akan melakukan verval untuk memastikan nama-nama honorer K2-nya. Data ini akan diajukan kembali ke BKD Magelang sebagai pembanding.

"Yang kami verval adalah data honorer K2 yang ikut tes 3 November 2013. Kami yakin datanya tidak akan berbeda dengan database BKN," terangnya.

BACA JUGA: Jangan-jangan, Jokowi Tak Tahu Nama Sutiyoso yang Muncul

Indi menambahkan, kebijakan mengangkat seluruh honorer K2 asli menjadi CPNS disambut sukacita. Mereka merasa pemerintah akhirnya memperhatikan nasib honorer K2. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Baru 139 Orang Daftar di Pansel KPK

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil Listrik APEC Pakai Dana Sponsorship BUMN


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler