Klaim Punya Jaringan, Yakin Tak Rogoh Kantong Terlalu Dalam

Sabtu, 31 Agustus 2013 – 19:46 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD) Marzuki Alie mengklaim dirinya punya dana cukup untuk modal mensosialisasikan program-program kerjanya yang akan dia lakukan sebagai peserta konvensi.

"Kalau (dana, red) pribadi Insya Allah cukup untuk jalankan konvensi dan ada bantuan juga dari teman-teman. Insya Allah halal, bisa saya pertanggungjawabkan dunia akhirat," beber Marzuki di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (31/8).

BACA JUGA: Marzuki Alie: Sengman Tjahaja Seorang Pengusaha, Punya Hotel

Mengenai berapa kisaran dana yang dia butuhkan, Marzuki belum bisa memperkirakan. Menurut dia itu semua tergantung jenis program sosialisasi yang nantinya akan dia lakukan. Tapi dia memperkirakan dana yang akan dikeluarkan tak terlalu banyak.

"Tim sedang bekerja. Jaringan yang sudah terbangun tak butuh dana banyak. Karena saya sudah lama berkecimpung di sini, jadi tidak sesulit mereka yang baru," papar dia.

BACA JUGA: Komite Nilai Mahfud MD Terburu-buru

Marzuki yang juga menjabat sebagai Ketua DPR ini bahkan percaya diri bisa menyisihkan 10 calon konvensi lainnya. Keyakinan itu dia katakan karena sudah lama bekerja di partai.

"Alhamdulillah saya kerja di partai sudah lama sejak 2003. Invenstasi di partai sudah cukup besar. Investasi sosial di luar maupun dalam sudah cukup besar. Kita lakukan tidak seberat sebagaiaman orang yang tidak berpartai. Tinggal bagaimana menghidupkan jaringan, menghidupkan mesin politik yang sudah dibangun sejak lama tanpa biaya besar," tutupnya. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Golkar Pernah Tawari SBY Ikut Konvensi

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Khusus di Indonesia Timur, BLSM Dicairkan Dua Tahap Sekaligus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler