Klasemen Grup A Piala AFF U-16 Seusai Indonesia Kalahkan Filipina

Minggu, 31 Juli 2022 – 23:44 WIB
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2022. Jangan sampai catatan buruk Timnas U-19 Indonesia berulang. Foto:AFF

jpnn.com, SLEMAN - Timnas U-16 Indonesia masih di bawah Vietnam di klasemen Grup A Piala AFF U-16 2022.

Vietnam berada di puncak dengan tiga poin, sementara Indonesia ada di posisi kedua dengan poin yang sama.

BACA JUGA: Pelatih Filipina Ungkap Faktor Penyebab Kekalahan dari Timnas U-16 Indonesia

Indonesia tidak seberuntung Vietnam yang langsung tancap gas di laga pertama.

Vietnam memiliki selisih gol yang lebih baik dengan surplus empat karena menang 5-1 lawan Singapura.

BACA JUGA: Timnas U-16 Indonesia Menang 2-0 atas Filipina, 3 Poin untuk Tempel Vietnam

Sementara, Indonesia hanya surplus dua gol seusai menang 2-0 lawan Filipina.

Posisi ketiga dihuni oleh Filipina dengan minus dua gol.

BACA JUGA: Jadwal Pertandingan Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16

Juru kunci sementara klasemen Grup A diisi oleh Singapura yang minus empat gol.

Klasemen Grup A ini masih bisa berubah karena setiap tim memiliki dua pertandingan sisa.

Indonesia akan menghadapi Singapura dalam pertandingan kedua pada 3 Agustus mendatang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Skuad Garuda Asia akan memulai perjuangan mulai pukul 20.00 WIB.

Sebelum pertandingan Indonesia kontra Singapura, ada pertandingan lainnya antara Vietnam menghadapi Filipina.

Menarik dinantikan, berapa skor yang akan dicatatkan Vietnam dalam laga ini karena mereka menunjukkan permainan yang apik di laga pertama dengan melumat Singapura.

Untuk lolos ke babak berikutnya, minimal Indonesia bisa duduk sebagai runner-up terbaik sebagai wakil dari klasemen Grup A.

Mampukah skuad polesan Bima Sakti itu melangkah ke semifinal?

Agar tidak menyamai torehan buruk seniornya, Timnas U-19 Indonesia yang sekadar lolos dari fase grup saja tak mampu. (dkk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler