KLB Demokrat versi Darmizal Digelar Hari Ini, Ribuan Peserta Hadir untuk Melengserkan AHY

Jumat, 05 Maret 2021 – 12:50 WIB
Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. Foto: Ricardo/dokumentasi JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pengawas Partai Demokrat (PD) HM Darmizal meyakini Kongres Luar Biasa (KLB) PD akan terlaksana hari ini.

Darmizal mengeklaim pemilik suara KLB PD yaitu pengurus DPD dan DPC serta sejumlah tamu undangan bakal menghadiri hajatan tersebut.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Ridwan Kamil Prihatin Nasib AHY, Bripka MK Berulah, Kasus Asabri Makin Panas

"Peserta yang sudah menyatakan siap hadir sebanyak 1.200 orang," ujar Darmizal dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, Jumat (5/3).

Menurutnya, agenda dalam KLB PD adalah untuk melengserkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dari kursi ketua umum partai berlambang segitiga merah putih itu.

BACA JUGA: AHY dan SBY Tanpa Rasa Malu Membuat Demokrasi Mati di Internal Demokrat

Dia memprediksi Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko yang memimpin Demokrat pascalengsernya AHY.

"Insyaallah di bawah pimpinan ketum baru," sambungnya.

BACA JUGA: Manuver SBY Itu Akan Sia-sia, Publik Lebih Bersimpati pada Moeldoko

Dia yakin setelah ada ketua umum baru maka Partai Demokrat akan menjadi pemenang Pemilu 2024.

"Target perolehan suara (menang pemilu, red) di atas 25 persen," kata dia.

Selain melengserkan ketua umum, kata Darmizal, agenda KLB PD membahas tentang iuran partai.

Menurut Darmizal, pengurus DPP tidak akan mengutip iuran ke DPD dan DPC, seperti di era AHY. Ketua umum baru hasil KLB PD pada Jumat ini, akan menghapus ketentuan iuran dari DPD dan DPC ke DPP.

"DPD dan DPC Indonesia tinggal bekerja keras meyakinkan suara masyarakat Indonesia," tegas pria asal Minang itu. (ast/jpnn)


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler