Kloter Satu Mulai Masuk Embarkasi

Jumat, 21 September 2012 – 08:54 WIB
BANDUNG- Jemaah haji Kelompok Terbang(Kloter) 1 Jawa Barat asal Kabupaten Karawang sudah memasuki asrama embarkasi haji Bekasi, Kamis(20/9). Untuk kemudian mereka akan mendapatkan dana living cost dari Kementrian Agama.

Kepala Kanwil Kementrian Agama Jabar H Saeroji didampingi Kabid Haji, Zakat dan Wakaf, H.A. Buchori, mengatakan, kedatangan kloter 1 berjumlah 444 jemaah haji tiba di asrama haji pukul 09.30. “Mereka lebih awal setengah jam dari jadwal Direncanakan, jemaah haji tersebut akan terbang ke tanah suci, hari ini, Sabtu, (21/9), pukul 10.00 menggunakan Saudi Airlines,” paparnya. Dikatakannya selama di tanah suci, kloter 1 akan ditempatkan di wilayah Mahbas Jin, Mekkah.

Ia menghimbau kepada para jemaah untuk lebih banyak beristirahat selama berada di asrama untuk mempersiapkan perjalanan menuju tanah suci. Selain itu, akan dilakukan pemeriksaan kesehatan kembali oleh petugas medis yang ada di embarkasi.

“Pemeriksaan kesehatan untuk memastikan agar para jemaah haji dalam kondisi sehat baik selama perjalanan dan beribadah haji di tanah suci. Para jemaah haji juga akan mendapatkan bimbingan keagamaan mengenai ibadah haji selama di asrama,” tuturnya.

Selain itu, ia menghimbau pada jemaah yang mempunyai sakit kekhususan, mempersiapkan diri dengan tidak lupa membawa bekal obat-obatan pribadi yang harus diperlukan. “Sementara untuk penyakit ringan lainnya, tidak perlu kuatir karena selama perjalanan dan pelaksanaan ibadah didampingi oleh tim medis," ungkapnya. (tie)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Letusan Terdengar Hingga 5 Km

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler