DUBAI- Ronaldinho harus menerima akibat karena perangai bengalnya ketika memperkuat sebuah tim. Kali ini, klub asal Saudi Arabia, Al Shabab mengaku menarik diri dari pengejaran mantan penggawa Barcelona tersebut.
Wakil Presiden Al Shabab, Khalid Bu Humaid mengatakan, timnya tak mau mengambil resiko dengan mengontrak pemain yang pernah berbaju AC Milan tersebut. Dia mengaku sudah paham dengan tabiat Ronaldinho ketika membela sebuah tim.
“Kami sudah mengirimkan surat pada agen Ronaldinho. Kami memutuskan untuk menarik diri dari pengejaran terhadap Ronaldinho,” terang Humaid seperti dilansir laman Gulf News, Senin (8/7).
Humaid mengatakan, pihaknya bakal mengalami banyak kesulitan ketika diperkuat Ronaldinho. Sebab, selama ini, pemain berusia 33 tahun tersebut kerap melakukan ulah di luar lapangan yang merugikan tim.
“Selain itu, harganya juga melebihi kewajaran. Sikapnya di luar lapangan juga menjadi pertimbangan kami. Jika di Barcelona saja dia tidak bisa dikontrol, dia juga tidak akan bisa diatur di Dubai,” tegas Humaid.
Ronaldinho kabarnya dibanderol hingga Rp 76 miliar. Mantan pemain Paris St Germain tersebut kini hanya memiliki sisa kontrak selama enam bulan dengan Atletico Miniero. Hingga kini belum ada pembicaraan lanjut antara pihak Atletico dengan Ronaldinho. (jos/jpnn)
Wakil Presiden Al Shabab, Khalid Bu Humaid mengatakan, timnya tak mau mengambil resiko dengan mengontrak pemain yang pernah berbaju AC Milan tersebut. Dia mengaku sudah paham dengan tabiat Ronaldinho ketika membela sebuah tim.
“Kami sudah mengirimkan surat pada agen Ronaldinho. Kami memutuskan untuk menarik diri dari pengejaran terhadap Ronaldinho,” terang Humaid seperti dilansir laman Gulf News, Senin (8/7).
Humaid mengatakan, pihaknya bakal mengalami banyak kesulitan ketika diperkuat Ronaldinho. Sebab, selama ini, pemain berusia 33 tahun tersebut kerap melakukan ulah di luar lapangan yang merugikan tim.
“Selain itu, harganya juga melebihi kewajaran. Sikapnya di luar lapangan juga menjadi pertimbangan kami. Jika di Barcelona saja dia tidak bisa dikontrol, dia juga tidak akan bisa diatur di Dubai,” tegas Humaid.
Ronaldinho kabarnya dibanderol hingga Rp 76 miliar. Mantan pemain Paris St Germain tersebut kini hanya memiliki sisa kontrak selama enam bulan dengan Atletico Miniero. Hingga kini belum ada pembicaraan lanjut antara pihak Atletico dengan Ronaldinho. (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Zanetti Minta Inter Pertahankan Guarin dan Handanovic
Redaktur : Tim Redaksi