KMP Yunicee Dilaporkan Tenggelam di Selat Bali

Selasa, 29 Juni 2021 – 22:25 WIB
Petugas saat mengevakuasi korban KMP Yunicee. Foto: Tangkapan layar video beredar di Facebook

jpnn.com, SURABAYA - KMP Yunicee rute Gilimanuk Bali-Ketapang Banyuwangi mengalami kecelakaan laut di Selat Bali, Selasa (29/6) malam. 

Peristiwa itu awalnya diketahui dari foto dan video yang tersebar di beberapa akun Facebook.

Sementara itu, berdasarkan data dari Badan SAR Nasional Surabaya menyatakan bahwa peristiwa kecelakaan itu terjadi pukul 19.00 WIB.

Proses evakuasi masih berlangsung di lokasi, dilakukan tim SAR provinsi setempat dibantu tim SAR Banyuwangi serta sejumlah petugas gabungan dari beberapa instansi terkait. 

Juru Bicara Kantor SAR Bali Yanti mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu data dari lokasi kejadian. Pihaknya belum menerima laporan terkait berapa jumlah penumpang yang ada di dalam KMP Yunicee.

Tim SAR Buleleng dan Jembrana ada di lokasi kecelakaan melakukan evakuasi bersama tim SAR dari Banyuwangi. 

Sementara itu, Kepala Seksi Operasi Kantor SAR Surabaya I Wayan Suyatna menyebut bahwa peristiwa itu terjadi di wilayah Bali. Sehingga pihaknya belum mengetahui secara pasti total penumpang kapal. 

"Yang jelas tim SAR Banyuwangi sudah di lokasi membantu proses evakuasi," kata Wayan. (mcr12/jpnn) 

BACA JUGA: Keluarga Akhiri Gugatan Kecelakaan Maut yang Tewaskan Kobe Bryant


Redaktur & Reporter : Arry Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler