Kolaborasi Beane dan Lester Bawa Timnas Basket Indonesia Kalahkan Southern Districts

Senin, 17 April 2023 – 05:13 WIB
Pebasket naturalisasi Indonesia, Anthony Beane Jr saat berlaga melawan Southern Districts Spartans di Rowland Cowan Stadium, Minggu (16/4/2023). Foto: Ariya Kurniawan/Dokumentasi Perbasi

jpnn.com - Timnas basket putra Indonesia tampil dengan kekuatan penuh saat menghadapi Southern Districts Spartans dalam laga uji coba di Australia.

Berlaga di Rowland Cowan Stadium, Minggu (16/4/2023), tim asuhan Milos Pejic menang dengan skor 113-98.

BACA JUGA: Keok dari Logan Thunder, Timnas Basket Indonesia Tinggalkan Catatan Minor

Pada laga ini, tim peraih medali emas SEA Games 2021 itu sudah bisa menurunkan skuad terbaiknya, termasuk Anthony Beane Jr.

Kolaborasi Beane dengan Lester Prosper membuat permainan Timnas basket Indonesia terlihat lebih solid dari uji coba sebelumnya.

BACA JUGA: Kalah Lawan Logan Thunder, Timnas Basket Indonesia Telan Pil Pahit Kedua di Australia

Tercatat, mantan pemain Legia Warszawa itu mampu finis dengan raihan 23 angka selama 25 menit bermain.

Adapun Prosper yang juga dominan di laga ini sanggup mengumpulkan double-double 16 poin dan 10 rebound.

BACA JUGA: Baru Main, Lester Prosper Langsung Bawa Dampak Positif untuk Timnas Basket Indonesia

Dari barisan pemain lokal, Yudha Saputera kembali gemilang seusai mencetak 17 angka.

Andakara Prastawa Dhyaksa dan Muhammad Arighi juga tidak mau ketinggalan dengan masing-masing mencetak 12 angka dan 10 poin.

Adapun Kaleb Ramot Gemilang yang pada laga ini bermain dari bangku cadangan memberikan sumbangsih 11 angka.

Meski Skuad Garuda menang, Asisten Pelatih Timnas basket Indonesia, Johannis Winar mengaku masih menyoroti masalah komunikasi antar pemain di lapangan.

Mantan nakhoda Pelita Jaya Bakrie itu menilai Vincent Rivaldi Kosasih cum suis belum begitu padu untuk urusan defense sehingga lawan mudah menembus paint area.

Adapun dari segi penyerangan, para pemain masih butuh penyesuaian mengingat Lester dan Beane baru beberapa kali ikut berlatih.

"Dari segi offense, chemistry para pemain masih belum padu karena Lester (Prosper) baru seminggu bergabung. Ditambah Beane yang datang beberapa hari yang lalu,” ungkap pelatih yang akrab disapa Ahang itu.

Ahap berharap ke depannya para pemain sudah padu sehingga persiapan menjelang SEA Games 2023 bisa lebih maksimal.

Selanjutnya, Timnas basket Indonesia dijadwalkan melakoni empat laga uji coba tersisa di Negeri Kangguru, masing-masing melawan Waverley (18/4), Ballarat (19/4), Illawara (21/4), dan Sutherland (23/4).

"Masih ada empat pertandingan lagi di Melbourne dan Sydney. Mudah-mudahan para pemain bisa lebih padu lagi," pungkas Ahang.

Dengan hasil ini, Timnas basket Indonesia tercatat mencatatkan tiga kali menang dari lima laga di Australia.

Sebelum mengalahkan Spartans, Muhamad Arighi dan kawan-kawan melibas Logan Thunder (84-77) dan Red City Roar (69-62).

Adapun dua kekalahan tercipta saat melawan Southwest Metro Pirates (70-88) dan Logan Thunder (90-104).(perbasi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler