Kolonel Waris Ajak Komunitas Motor Trail Salurkan Bantuan di Desa Terpencil

Selasa, 04 Januari 2022 – 22:27 WIB
Kolonel Waris menyerahkan bantuan beras dan uang tunai kepada warga kurang mampu di Desa Bendoagung, Kampak, Trenggalek, Selasa (4/1). Foto: Destyan Sujarwoko/Antara

jpnn.com, TRENGGALEK - Komandan Korem 081/Dirotsaha Jaya Kolonel Infanteri Waris Ari Nugroho mengajak komunitas pencinta motor trail menyalurkan bantuan ke puluhan keluarga kurang mampu yang tinggal di desa terpencil.

Mengendarai kendaraan taktis trail, Kolonel Waris bersama sejumlah perwira TNI, termasuk Dandim 0806 Trenggalek Letkol Uun Samson Sugiharto, menyusuri desa-desa terpencil, mulai dari wilayah Kecamatan Kampak hingga Watulimo di Kabupaten Trenggalek.

BACA JUGA: Kondisi Terkini Habib Bahar di Tahanan Polda Jabar

Selain menyerahkan bantuan beras, Kolonel Waris dan jajaran juga menyalurkan bantuan uang tunai untuk belanja tambahan kebutuhan pokok bagi keluarga penerima manfaat yang menjadi sasaran.

"Kami di sini untuk memberi bansos di tempat-tempat yang sulit dijangkau dengan kendaraan umum," kata Kolonel Waris, Selasa (4/1).

BACA JUGA: Habib Bahar bin Smith: Sebagai Warga Negara yang Baik, Saya Tidak akan Mangkir

Warga yang tinggal di desa terpencil itu terlihat menyambut kedatangan Kolonel Waris dan rombongan.

"Semoga bantuan ini bisa membantu meringankan beban warga kurang mampu di saat kondisi ekonomi yang sulit dampak Covid-19," harapnya.

BACA JUGA: Tiba di Markas Polda Jabar, Habib Bahar dengan Lantang Ucapkan Kalimat Ini 3 Kali

Penyaluran bantuan di desa terpencil itu dilakukan untuk kesekian kali di wilayah Korem 081/DSJ Madiun sejak Juli 2021 hingga sekarang. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler