Kombes Gidion: Boleh Takut, tetapi Jangan Ketakutan

Senin, 14 Februari 2022 – 11:34 WIB
Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan bersama jajarannya saat membagikan masker di Lapangan Mattel, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Sabtu (12/2) malam. Foto: Humas Polres Metro Bekasi

jpnn.com, BEKASI - Tim dari Polres Metro Bekasi membagikan masker di Lapangan Mattel, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Sabtu (12/2) malam.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan itu dilakukan guna mencegah penyebaran Covid-19.

BACA JUGA: Kombes Ary Fadli Turun Langsung saat Operasi Ini

Kombes Gidion mengatakan dalam giat itu polisi juga menyemangati warga yang terdampak Covid-19 agar selalu sabar dan bersemangat.

"Boleh takut menghadapi Omicron, tetapi tidak boleh ketakutan," kata Gidion dalam keterangan tertulis, Minggu (13/2).

BACA JUGA: Soal Kasus Briptu Christy, Saiful Anam Singgung Kapolri, Pakai Kata Liar

Pada kesempatan itu, Gidion menyampaikan kepada masyarakat bahwa Omicron tidak sejahat Covid-19 varian Delta.

"Omicron tidak sejahat yang lalu pendahulunya yaitu Delta, tetapi yang paling rentan itu usia lansia," ujar Gidion.

BACA JUGA: Batu Andesit Harta Karun Desa Wadas? Begini Kata Ahli Geologi

Perwira menengah Polri itu mengimbau masyarakat untuk tidak takut menghadapi Covid-19.

Namun, dia juga meminta masyarakat juga jangan hilang rasa waspada dan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

"Dalam hal menghadapi Omicron ini tidak boleh panik, tidak boleh takut, atau ketakutan, tetapi juga jangan hilang rasa takut. Artinya, kewaspadaan itu harus tetap ada," ujar Gidion. (cr1/fat/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler