Kombes Kamal: Tower Bandara Jadi Sasaran Serangan KKB di Papua

Jumat, 04 Juni 2021 – 14:10 WIB
Kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua. Foto: Puspen TNI

jpnn.com, PAPUA - Serangan kembali dilakukan kelompok kriminal bersenjata (KKB).

Setelah sempat menembak mati warga siipil pada Kamis (3/6) siang, KKB menyerang Bandara Aminggaru Ilaga, Puncak, Papua.

BACA JUGA: KKB Bakar Fasilitas Bandara, UPBU Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa

Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal mengatakan, objek yang diserang KKB adalah tower atau air traffic control (ATC) di Bandara Aminggaru Ilaga dengan cara dibakar.

“Pembakaran itu terjadi pada Kamis (3/6) sore. Selain tower, KKB juga membakar ruang tunggu, perumahan perhubungan bandara, dan rumah warga,” kata Kamal dalam siaran persnya, Jumat (4/6).

BACA JUGA: Resmi Menikah, Ifan Seventeen dan Citra Monica Pengin Anak Cowok

Perwira menengah ini menuturkan, kabar kebakaran itu pertama kali diketahui dari adanya kepulan asap hitam yang terlihat di Kota Ilaga. 

Dari situ, tim TNI-Polri pun mencari sumber api menggunakan drone. Hingga akhirnya diketahui objek terbakar ada di Bandara Aminggaru.

BACA JUGA: Derita Honorer K2, Lulusan S2 Dijadikan Satpol PP, Ketua Forum Jualan Daster di Pasar 

“Personel TNI-Polri pun merapat ke lokasi pembakaran. Di sana, KKB sempat melakukan aksi penembakan,” beber Kamal.

Mantan perwira yang bertugas di Divisi Humas Polri itu, kontak tembak antara TNI-Polri dan KKB berlangsung selama satu jam.

"Sekarang, TNI-Polri masih memburu KKB. Proses pengejaran masih dilakukan oleh tim gabungan," tegas Kamal.(cuy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler