Komentar Akademisi Tentang Kasus Ahok dan Habib Rizieq

Kamis, 18 Mei 2017 – 10:57 WIB
Akademisi Universitas Mercu Buana sekaligus Direktur Strategi dan Analisis Data Lembaga Analisis Politik Indonesia, Fadlin Guru Don. FOTO: Dokpri for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Protes dan reaksi kecewa pendukung Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok terus berlangsung setelah pengadilan negeri Jakarta utara menjatuhkan vonis hukuman 2 tahun penjara atas kasus penodaan agama. Pada satu sisi, ada tuntutan yang sama ditujukan kepada sederet kasus yang menimpa Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab. Di antaranya kasus “Baladacintarizieq” yang sedang heboh diperbincangkan.

Akademisi Universitas Mercu Buana Fadlin Guru Don ikut memberikan komentar, Kamis (18/5). Menurutnya, untuk menunjukkan kita adalah negara hukum maka sebaiknya sengketa-sengketa hukum di Indonesia perlu diselesaikan secepatnya.

BACA JUGA: Artis Cantik ini Minta tak Disangkutpautkan dengan Ahok

“Siapa pun yang memiliki sengketa hukum di negeri ini perlu diselesaikan secepatnya termasuk kasus yang menimpa Habib Riezieq Shihab agar negara kembali damai dan kondusif,” kata Fadlin.

“Tidak ada yang kebal hukum, semuanya sama dan sederajat tanpa kecuali,” tegas Fadlin lagi.

BACA JUGA: Cewek Pengecam Jokowi Sampaikan Klarifikasi Lagi ke Mendagri

Menurutnya, kasus HRS kembali kencang setelah Ahok divonis dua tahun penjara. Ada indikasi saling serang menyerang antar kelompok yang cenderung menuntut perlakuan hukum secara adil dan merata.

“Itu wajar dan sah-sah saja tetapi kita semua perlu mewaspadai adanya initervensi pihak-pihak tertentu jangan sampai kita di adu domba. Kita rakyat Indonesia tidak boleh lengah dan ceroboh, bahwa sesunggunhnya di balik masalah ini ada orang-orang yang ingin memanfaatkan kita semua,” ucap Fadlin yang juga Direktur Strategi dan Analisis Data Lembaga Analisis Politik Indonesia.

BACA JUGA: Pengamat Anggap Cara Pak Jokowi Menyikapi Ahoker sudah Tepat

Lebih lanjut dia menuturkan, persoalan kasus hukum Ahok vs Habib Rizieq saat ini tidak hanya menjadi perbincangan oleh rakyat Indonesia tetapi sudah menjadi konsumsi dunia Internasional.

Seperti diketahui media asing dan tokoh-tokoh dunia ikut mengomentari kasus hukum Ahok dan Habib Rizieq, Fadlin khawatir adanya intervensi asing yang sengaja ingin merontokkan persatuan dan keutuhan bangsa Indonesia.

“Saya khawatir ada intervensi asing di balik semua masalah hukum Ahok dan HRS yang ingin merontokkan dan meluluhlantakkan persatuan dan keutuhan bangsa kita, maka sebaiknya kita semua perlu hati-hati, karena sangat mudah bagi mereka untuk menyusupi kita ditengah masalah ini,” tegas Fadlin.

Ia menyarankan sebaiknya rakyat Indonesia tidak ikut terpancing dan terprovokasi demi menjaga kebinekaan.

Putra Donggo-NTB ini mengimbau kepada semua pihak agar masalah hukum yang dialami HRS untuk diserahkan kepada aparat kepolisian dan membiarkan proses hukum sesuai dengan mekanisme dan undang-undang yang berlaku.

“Saya berharap bahwa kita semua tetap tenang. Kita percayakan sepenuhnya kepada aparat penegak hukum untuk menyelesaikannya, karena mereka memiliki mekanisme dan prosedur yang sesuai dengan amanat undang-undang yang berlaku,” katanya.(fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terus Gelar Aksi di Depan MA Hingga Ahok Bebas


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler