jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi V DPR Syarief Abdullah Alkadrie meminta Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengkaji ulang kelayakan Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta untuk penerbangan komersial.
"Bandara Halim (kapasitasnya) sudah over. Ini akibat dikelola oleh pihak komersial. Saya meminta Kemenhub sebagai regulator untuk lebih memberi perhatian," kata Syarief dikutip dari RMOL, Selasa (12/4).
BACA JUGA: Panas! Kubu Djan Faridz Diminta Segera Angkat Kaki dari Kantor DPP
Wakil rakyat dari Partai Nasdem itu menegaskan agar penyelenggaraan pelayanan jasa transportasi, sesuai dengan aturan main yang berlaku.
"Kalau tidak memenuhi syarat dan ketentuan komersil, kembalikan Halim sebagai pangkalan militer. Halim tidak layak untuk penerbangan komersial," tegasnya. (rus/rmo/jpnn)
BACA JUGA: Taruna AAL Siap Sukseskan Latma Komodo 2016
BACA JUGA: OTT KPK pada Jaksa Kejati Jabar Terkait Kasus BPJSââ¬Å½?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Delegasi Angkatan Bersenjata Singapura Kunjungi Markas Seskoal
Redaktur : Tim Redaksi