Komjen Boy Pastikan BNPT Bekerja Maksimal Untuk Sukseskan G20

Senin, 30 Mei 2022 – 20:57 WIB
Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar saat rapat bersama Komisi III DPR. Dok Humas BNPT.

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Boy Rafli Amar berkomitmen untuk menyukseskan presidensi G20 Indonesia 2022.

Boy mengaku bakal memaksimalkan program BNPT dalam rangka pencegahan terorisme hingga berakhirnya G20 pada akhir tahun ini

BACA JUGA: Sahroni Merespons Data BNPT soal Bibit Terorisme di Kampus, Ada Kata Bahaya

“Kami akan meningkatkan aktivitas terkait Indonesia menjadi tuan rumah G20. BNPT akan memaksimalkan program dari pra, puncak, sampai akhir tahun setelah pelaksanaan G20 di Indonesia,” kata dia dalam rapat bersama Komisi III DPR RI, Senin (30/5). 

Mantan Kapolda Papua ini mengungkapkan BNPT akan meningkatkan frekuensi koordinasi dengan aparat penegak hukum dan pemerintah daerah. 

BACA JUGA: Kepala BNPT Bicara Soal Masjid, Ponpes dan Paham Radikalisme, Begini

Selain itu, BNPT juga akan menguatkan peran masyarakat dalam mencegah aksi terorisme

“BNPT akan mengoordinasikan aparat keamanan termasuk pemerintah daerah,” kata dia. 

BACA JUGA: Komjen Boy Rafli Amar: Hindari Narasi Agama yang Mengandung Kebencian

Wakil Ketua Komisi III Ahmad Sahroni mengapresiasi kesiapan BNPT dalam event nasional dan internasional, khususnya pesidensi G20 pertama di Indonesia. 

Menurutnya seluruh unsur harus mendukung BNPT baik dari segi anggaran dan pelaksanaannya. 

“Ini adalah event dunia, oleh karena itu mohon pengamanan dari pihak BNPT dalam pencegahan terorisme,” kata Sahroni. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang KTT G20, TNI AL Siap Mengamankan Perairan Bali


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler