Asian Games 2018

Komjen Syafruddin Ingin Ulangi Memori Manis 1962

Jumat, 26 Januari 2018 – 23:06 WIB
Wakapolri Komjen Syafruddin (kanan). Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakapolri Komjen Syafruddin telah ditunjuk sebagai Chief de Mission (CdM) atlet Indonesia untuk Asian Games 2018.

Bahkan dia telah meresmikan langsung gedung sekretariat CdM atlet Indonesia di kompleks Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Mampukah Indonesia Finis 10 Besar Asian Games 2018?

Dia menuturkan, dengan adanya gedung itu semua pihak yang terlibat dalam Asian Games bisa mudah dalam berkomunikasi dan berkumpul.

“Tempat ini multifungsi, tempat dialog antara CdM, atlet dan seluruh stakeholder,” kata dia di lokasi, Jumat (26/1).

BACA JUGA: Visa Atlet Asian Games Bertambah, Sandi Semringah

Kemudian dari tempat itu bisa dilakukan pemantauan terhadap seluruh pemusatan latihan nasional (pelatnas) yang ada di Indonesia dan seluruh cabang olahraga.

Jenderal bintang tiga ini lantas menuturkan, selama dua pekan ini dia telah memantau ke seluruh pelatnas. Menurut dia, kesiapan atlet telah 90 persen. “Tinggal pelatnas lanjutan ke luar negeri maupun dalam negeri,” imbuh dia.

BACA JUGA: Sandi Pengin Tiru Tiongkok demi Kesuksesan Asian Games

Dia menegaskan, Indonesia memasang target maksimal untuk Asian Games 2018 ini. “Pokoknya semaksimal mungkin ya. Tapi saya tak bisa sebutkan angka (medali),” ucap dia.

Tahun ini kata dia Indonesia ingin mengulang memori manis di Asian Games 1962 lalu. “Peringkatnya yang maksimal, kita pernah runner up di tahun 1962,” tandas dia. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rahasia Unik Wakapolri Komjen Syafruddin


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler