Kongres 17 Maret, PSSI Ternyata tak Kompak

Selasa, 19 Februari 2013 – 14:14 WIB

:vid="7666"
JAKARTA
- Keseriusan PSSI untuk menggelar Kongres pada 17 Maret 2013 masih dipertanyakan. Pasalnya, sikap pengurus PSSI ternyata tidak bulat menerima kesepakatan yang tercipta di Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Selasa (18/2) malam.

Sikap mendua PSSI terlihat dari perbedaan statmen para pengurusnya. Jika Ketua Umum PSSI Djohar Arifin menyatakan bersedia menggelar kongres, maka beda halnya dengan Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI Halim Mahfudz.

Menurut Halim, kesepakatan menggelar kongres 17 Maret 2013 masih akan dibicarakan di internal pengurus PSSI. "Masih diskusi internal," kata Halim Mahfudz via BlackBerry Messenger (BBM) Selasa (19/2).

Halim menyatakan, berdasarkan kesepakatan rapat di Tokyo Jepang, Desember tahun lalu, FIFA sudah memerintahkan AFC untuk membantu proses penyelesaian konflik PSSI. Nah dengan adanya surat FIFA ke Menpora, kata Halim membuat keadaan kembali kepada titik awal. "Kami sudah melakukan empat poin itu dan sudah berdiskusi dengan AFC. Mereka sudah memberikan arahan. Arahan ini menjadi mentah, sebab kok ada surat FIFA lagi yang menunjuk pada empat poin yang sudah diselesaikan semua," jelasnya.

Halim mengatakan, dirinya hari ini, Selasa (19/0) berangkat ke Kuala Lumpur-Malaysia, guna melakukan kordinasi langsung dengan AFC.  "Ini yang akan saya tanyakan ke FIFA dan AFC. Selasa ini saya akan berangkat ke Malaysia untuk menemui AFC. Saya minta klarifikasi. Langkah-langkah yang sudah dilakukan apa oleh AFC. Dalam menyelesaikan konflik, kami sudah berpegang pada statuta," ujarnya. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bulu Tangkis Rebut Dua Gelar di Iran

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler