KONI All Out Sukseskan Asian Beach Games

Jelang Pembukaan, Rita Berdoa di Pantai

Sabtu, 18 Oktober 2008 – 06:16 WIB
Berbagai persiapan untuk Venue Sailing dan Wind Surfing di Kawasan Pulau Serangan, Bali sebagai ajang Asian Beach Games terus dilakukan. Malam ini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan akan membuka ABG 2008. Foto: Adrianto/Indo Pos/JPNN
BALI - Pesta olahraga pantai bangsa-bangsa Asia, Asian Beach Games (ABG), akan dibuka malam iniIndonesia yang diberi kepercayaan untuk menjadi tuan rumah ABG edisi pertama tak ingin menyia-nyiakan kesempatan

BACA JUGA: Wajib Kalahkan PSIS

Sukses penyelenggaraan dan sukses prestasi telah dipatok sejak awal.

Tak heran, seluruh komponen yang terlibat all out mencapai tujuan itu
Termasuk Direktur ABG yang juga Ketua Umum KON/KOI Rita Subowo

BACA JUGA: Dendam, Drogba Tolak Nominasi



Mendahului prosesi pembukaan, Rita menggelar ritual mandi dan berdoa di Pantai Mertasari, Sanur, Jumat (17/10)
Mengikuti tradisi yang berlaku di Bali, perempuan kelahiran Jogjakarta itu juga nglarung ayam dan sajen yang diletakkan di nampan

BACA JUGA: Bekal Positif Sanusi



Rita, tampaknya, rela melakukan apa pun demi suksesnya even tersebutSebab, dalam prosesi itu, perempuan energik tersebut rela basah kuyup karena harus mencebur ke airSetelah sekitar 10 menit, dia kembali ke daratan.

''Saya akui, ritual ini saya lakukan setelah tahu ada kejadian kemarinKami selalu berusaha untuk menghargai adat istiadat BaliSaya berharap, setelah melakukan ritual ini, upacara pembukaan besok (nanti malam, Red) bisa berjalan lancarSaya tidak ingin kejadian ketika geladi bersih (Kamis, 16/10, Red) terulang,'' ungkap Rita

Ya, peristiwa tak mengenakkan terjadi ketika geladi bersih di kompleks Monumen Garuda Wisnu Kencana, Ungasan, BadungSaat itu beberapa penari pingsan dan mengalami histeriaDi sela-sela istirahat, beberapa penari juga terlibat perkelahian

Setelah kejadian itu, Rita mengaku mendapat saran dari seorang pedande (pemuka agama Hindu) agar menggelar ritual''Saya nurut saja karena memang ini demi kebaikan kita semua,'' ujarnya

''Seperti yang selalu saya tegaskan, kami ingin menjadi tuan rumah yang baik untuk even yang pertama digelar iniNah, salah satu caranya ialah menampilkan pembukaan yang berjalan sukses,'' lanjut Rita

Sementara itu, peluang Indonesia merebut gelar juara umum dalam even yang mempertandingkan 19 cabang olahraga tersebut cukup beratSebab, beberapa cabang olahraga yang diharapkan menjadi lumbung emas bagi Indonesia mendapat saingan serius dari negara lain

Pencak silat, misalnyaPeluang Indonesia untuk mengeruk emas bakal mendapat hadangan dari VietnamApalagi, akhir-akhir ini Vietnam selalu menjadi batu sandungan bagi Indonesia di cabang olahraga asli bumi pertiwi itu

Hal yang sama terjadi di voli pantaiJalan yang harus ditempuh pasangan Adi Ardiansyah/Koko Prasetyo Darkuncoro untuk merebut emas juga terbilang terjalMereka bakal ditantang tim-tim kuat yang selama ini menjadi barometer voli pantai Asia, seperti Tiongkok

''Karena itu, saya selalu tegaskan, kalau memang kami tidak bisa menjadi juara umum, minimal kami harus bisa menjadi tuan rumah yang baik,'' tutur Rita

Di sisi lain, Rita mengeluhkan membengkaknya jumlah ofisial timSemula ofisial tim peserta sekitar 1.550 orangNamun, belakangan menjadi sekitar 2.000 orang(ru/nw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jenson Button, Fernando Alonso,Mark Webber Usulkan Steward dari Eks Pembalap


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler