Konon, Tidak Hanya Satu Tokoh yang Didukung Jokowi di Pilpres 2024 Nanti

Kamis, 04 Agustus 2022 – 20:22 WIB
Dukungan Jokowi di Pilpres 2024. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani menangkap sinyal secara implisit Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebenarnya mendukung beberapa tokoh untuk bisa berkembang dan maju dalam kontestasi Pilpres 2024.

Arsul mengatakan itu menjawab pertanyaan soal kemungkinan Jokowi condong mendukung Ketum Gerindra Prabowo Subianto maju di Pilpres 2024.

BACA JUGA: Moeldoko Disebut Sosok Tepat Menggantikan Jokowi, Benarkah?

Menurut Wakil Ketua MPR RI itu, sinyal dukungan dari Jokowi satu di antaranya memang mengarah kepada Prabowo.

Menurut Arsul, kepala negara kerap terekam hadir di beberapa acara dengan didampingi Menhan RI tersebut.

BACA JUGA: Kuasa Hukum Sebut Istri Irjen Ferdy Harus Dianggap Benar, Sampai

"Saya kira Pak Prabowo yang kami lihat itu juga terlihat dalam sejumlah kegiatan bersama Pak Jokowi dan itu secara implisit sebetulnya menunjukkan endorsement," kata Arsul ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (4/8).

Namun, anggota Komisi III DPR RI itu menambahkan dukungan Jokowi sebenarnya tidak mengarah ke Prabowo secara tunggal.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Instruksikan Bangun Training Center Sepak Bola di IKN

"Jadi yang mau saya bilang, itu Pak Prabowo termasuk salah satu, tetapi memang yang saya lihat bukan satu-satunya," ujar dia.

Arsul pun menyinggung nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang sebenarnya mendapat dukungan dari Jokowi bisa maju Pilpres 2024.

"Katakanlah Pak Ganjar (Pranowo, red). itu kami baca sebagai sebuah endorsement juga," ujar dia.

Selain Ganjar, ujar Arsul, beberapa tokoh lain seperti Menparekraf Sandiaga Uno sebenarnya mendapat dukungan dari Jokowi bisa maju Pilpres 2024.

Menurut dia, hal itu bisa dilihat ketika Sandi sapaan Sandiaga mendapat kehormatan menyambut kedatangan PM Australia Anthony Albanese.

"Nah, itu sebetulnya tanda-tanda zaman, lah," ungkap Arsul. (ast/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Pendapat Netizen Soal Perpecahan Politik Seusai Pilpres 2019


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler