Kontrak Pemain Deltras Belum Jelas

Minggu, 09 Oktober 2011 – 10:19 WIB
Pemain Deltras. Foto: Dok.JPNN

SIDOARJO - PT Delta Raya Sidoarjo berencana mengikat pemain sebanyak mungkin di DeltrasDengan tujuan, selain memiliki banyak pilihan untuk menjadikan tim Delta Putra Sidoarjo (Deltras) solid, perusahan ini juga berencana meminjamkan para pemainnya ke sejumlah klub.

Namun, kenyataan di lapangan berkata lain

BACA JUGA: Rooney Dicerca, Rooney Dibela

Sebab, ada sejumlah pemain yang mepertanyakan status mereka di tim berjuluk The Lobster itu
Maklum, setelah mengikuti seleksi sejak Agsutus lalu, mereka belum juga disodorkan surat kontrak

BACA JUGA: Deltras Belum Lakukan Pencoretan



"Belum, belum ada kontrak
Saya pikir kami langsung dikontrak setelah mengikuti tes kesehatan bulan lalu

BACA JUGA: Ayah Rooney Bantah Terlibat Judi

Tapi, ternyata tidak, kami hanya diajak komunikasi secara lisan oleh manajemen," ujar salah satu pemain yang tidak mau disebutkan namanya, kepada Jawa Pos

Menurut dia, dengan belum adanya kejelasan kontrak tersebut membuat perasaan mereka dipenuhi dengan rasa was-wasMereka khawatir manajemen berubah pemikiran dan rencana tidak melakukan pencoretan hanya wacana kosong

"Apalagi saat ini manajemen terus mendatangkan pemain-pemain yang telah punya nama dan cukup berpengalamanOtomatis persaingan dalam tim semakin ketat," ujar sumber tersebut.

Ya, sebelumnya manajemen berkoar akan memprioritaskan pemain muda dalam pembentukan skuad DeltrasAlasannya, tenaga muda lebih freshNamun, tampaknya manajemen berubah pikiran setelah mengikuti turnamen segitiga di Bangka Belitung akhir September lalu

Manajemen mulai mendatangkan banyak pemain senior yang mulai mereka datangkan, sebut saja Budi Sudarsono (Sriwijaya FC), serta mantan pilar Arema Malang Benny Wahyudi, Waluyo, Juan Revi dan Purwaka

Secara terpisah direktur utama PT Delta Raya Sidoarjo, Mafirion Syamsuddin membenarkan bahwa mereka belum melakukan tanda tangan kontrak dengan pemainAlasannya, sampai saat ini PSSI sebagi legulator Liga Indonesia belum menerbitkan salinan kontrak kerja antar klub dan pemain

"Sebenarnya surat kontrak itu harus dari federasi, biar kalau ada sengketa antara pemain dan klub, semangat penyelesaiannya ada di PSSI," ujar pria yang pernah menjadi anggota executive committee (exco) PSSI ini(dik)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain Indonesia Bisa Main di Brisbane Roar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler