Kontrakan di Bekasi Ludes Terbakar, Ini Penyebabnya, Tak Disangka

Senin, 31 Januari 2022 – 15:49 WIB
Petugas pemadam kebakaran di sebuah kontrakan di Jalan Kaliabang Bungur, Kota Bekasi yang ludes terbakar, Senin (31/1) pagi. Foto: Dokumentasi Dinas Damkar Kota Bekasi

jpnn.com, BEKASI - Sebuah kontrakan di Jalan Kaliabang Bungur, Medan Satria, Kota Bekasi ludes terbakar, Senin (31/1) pagi.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi Aceng Solahudin mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 09.05 WIB.

BACA JUGA: Setelah Diburu Berbulan-bulan, Pria Ini Akhirnya Ditangkap di Sebuah Kampung, Nih Tampangnya

Dua unit branwir dikerahkan untuk memadamkan api.

"Kebakaran melanda kontrakan berukuran 3x10 meter persegi di Medan Satria," kata Aceng dalam keterangan tertulis, Senin (31/1).

BACA JUGA: Aksi Pemuda Ini Sungguh Nekat, Ada yang Kenal?

Menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Petugas berhasil memadamkan api dalam waktu sekitar 40 menit.

BACA JUGA: Video Viral Pria Diduga Mencuri Motor di Bekasi, Ada yang Aneh

Kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp 50 juta.

"Api berasal dari kipas angin yang mengalami korsleting dan menyambar ke kasur busa sehingga api membesar," imbuh Aceng. (cr1/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler