jpnn.com, PRABUMULIH - Warga Prabumulih sempat dihebohkan kecelakaan maut di jalan umum kelurahan Sindur, Kecamatan Cambai, kota Prabumulih, Sumatera Selatan, Senin (31/12).
Pasalnya saat insiden penumpang sepeda motor yang terlibat tabrakan dengan mobil Mitsubishi Expander BG 1885 CI itu ternyata terpental jauh dan nyangkut di pohon karet milik warga.
BACA JUGA: Tabrakan, Mobil Terguling, 1 Tewas, 1 Tersangkut di Pohon
Foto kecelakaan jelang tahun baru ini pun langsung viral di media sosial. Korban bernama Hadikin bin Herman, 28, kondisinya kritis.
Namun sayangnya, Hadikin tak bertahan lama, dia harus menyusul rekannya, M Rian bin Mukhlis, 14, (pengemudi motor, red).
BACA JUGA: Mobil Rombongan Wisata Masuk Jurang, 1 Tewas, 5 Terluka
Warga dusun Jagorajo, Rantau Panjang, Kabupaten Ogan Ilir itu mengembuskan nafas terakhir saat dirawat intensif di RSUD Prabumulih.
“Korban sudah dijemput keluarganya dan dibawa ke dusunnya, sekitar pukul 09.30 WIB tadi pagi,” ujar salah seorang petugas RSUD Prabumulih dibincangi sumeks. co, hari ini (1/1).
BACA JUGA: Polisi Tangkap Tiga Pengepul Judi Togel di Prabumulih
Menurut penuturan keluarga yang menjemput jenazah, dua sekawan, Rian dan Hadikin datang ke Prabumulih dengan mengendarai sepeda motor untuk merayakan tahun baru di Prabumulih.
“Katonyo nak ke Prabu, ke tempat ayuknyo Hadikin di Prabu untuk tahun baruan,” ujar petugas tadi mengulang keterangan kerabat korban.
Di tempat terpisah, petugas Satlantas Polres Prabumulih masih mengumpulkan barang bukti dan pemeriksaan di lapangan.
Sedangkan pengemudi mobil sudah diamankan di Polres Prabumulih. “Statusnya masih terperiksa, ” ungkap Kasat Lantas Polres Prabumuluh, AKP Betty.
Saat ditanya, apakah benar pengemudi mobil tersebut berprofesi sebagai sopir taksi online? Kasatlantas mengaku belum mengetahui secara persis. “Soal itu saya belum tahu mbak,” imbuhnya.(chy)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Memprihatinkan, 310 Pelajar Tewas akibat Laka Lantas
Redaktur & Reporter : Budi