Korban Teror Jakarta Disebar di...

Sabtu, 16 Januari 2016 – 11:14 WIB
Teror Jakarta. Foto: Dok.JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Di samping 7 orang meninggal, sebanyak 26 orang mengalami luka-luka akibat teror di perempatan Sarinah, Jl. MH Thamrin, Jakarta, Kamis (14/1). 

Dari total korban luka-luka, sebanyak 7 orang telah dipulangkan karena hanya mengalami luka ringan.

BACA JUGA: ASTAGA! Total Korban Teror Sarinah Sebanyak ini

Berikut daftar korban yang tersebar di 6 rumah sakit di DKI Jakarta:

1. Rumah Sakit Abdi Waluyo 
Enam orang. Seorang anggota Polri masih berada di ruang ICU, seorang WNA Jerman, seorang WNA Austria, dan tiga warga sipil. 

BACA JUGA: Jadi... Beginilah Teroris di Indonesia Mendapat Aliran Dana, Melalui Perusahaan!

R, seorang warga sipil masih dirawat di ICU karena menderita mati radang otak karena luka tembak di kepala. 

2. Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo

BACA JUGA: Kami Menduga Setelah Warga dan Petugas Berkumpul, Mereka Ledakkan Bom yang Besar

Seorang anggota Polri.

3. Rumah Sakit Gatot Soebroto

Sembilan orang. Dua orang anggota Polri. Satu di antaranya di Ruang ICU. 

Seorang WNA Belanda di Ruang ICU, seorang WNA Aljazair, lima warga sipil.

4. Rumah Sakit Metropolitan Medical Centre (RS.MMC)

Semula tiga orang. Sekarang tinggal seorang warga sipil.

5. Rumah Sakit Thamrin

Seorang anggota Polri.

6. Rumah Sakit Medika Permata Hijau 

Seorang warga sipil. (mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Tahu Asal-usul Senpi yang Dipakai Teroris Bom Sarinah? Masuk Sini!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler