KPK Bakal Garap Mentan Lagi

Senin, 11 Maret 2013 – 22:11 WIB
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadwalkan Menteri Pertanian, Suswono, pada Kamis (14/3) mendatang. Suswono akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka suap pengurusan kuota impor sapi, Luthfi Hasan Ishaaq yang juga bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera.

"KPK ada rencana meminta keterangan Mentan pada 14 Maret. Mentan akan dimintai keterangan  sebagai saksi untuk LHI," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi Sapto Prabowo, Senin (11/3).

Menurut Johan, lembaga antikorupsi itu masih memerlukan keterangan dari Menteri asal PKS tersebut. Ada keterangan saksi yang menyebutkan dugaan peran Suswono dalam kasus itu.

"Memang ada keterangan yang bersangkutan (Suswono) yang masih harus divalidasi. Selain itu ada keterangan lagi yang digali dari saksi atau tersangka," katanya.

Seperti diketahui, Mentan sebelumnya sudah pernah diperiksa. Mentan mengaku ikut pertemuan dengan Direktur Utama PT Indoguna Utama, Maria Elizabeth, Elda Devianne dan tersangka Luthfi Hasan Ishaq di Medan sebelum operasi tangkap tangan KPK. Namun, Suswono membantah pertemuan itu untuk membicarakan kuota impor sapi.

Dalam kasus ini KPK sudah menetapkan empat tersangka, yakni Luthfi, orang dekat Luthfi yakni Ahmad Fatanah, serta dua direktur PT Indoguna, Arya Abdi Effendi dan Juard Effendi. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Disita, Tiga SPBU Djoko Tetap Beroperasi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler