KPK Kembali Periksa Tiga Perwira Polri

Rabu, 05 September 2012 – 14:36 WIB
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami penyidikan dugaan korupsi pengadaan Driver Simulator SIM Korlantas Polri dengan kembali memeriksa tiga perwira Polri yang menjadi panitia pengadaan proyek senilai Rp196,8 miliar itu.

Ketiga periwira yang saat ini tengah menjalani pemeriksaan di lantai 8 gedung KPK itu yakni Ajun Komisaris Besar Polisi Wisnu Buhddaya, Kompol Endah Purwaningih, dan Kompol Ni Nyoman Suwartini.

"Mereka diperiksa sebagai saksi dalam kaitan tindak pidana korupsi pengadaan driving simulator R4 dan R2 di Korlantas Mabes Polri," ujar Kabag Informasi dan Pemberitaan, Priharsa Nugraha di KPK, Jakarta, Rabu (05/09).

Sebelumnya ketiga periwa ini juga sudah diperiksa, termasuk AKBP Wandi Rustiwan. Mereka merupakan anggota panitia lelang proyek pengadaan simulator SIM yang menjerat tersangka Mantan Kakorlantas Polri, Irjen Djoko Susilo.

Dalam kasus ini, Jenderal bintang dua Djoko Susilo, diduga menyalahgunakan kewenangannya terkait proyek berbiaya Rp 196 miliar tersebut, sehingga mengakibatkan kerugian negara sekitar Rp100 miliar.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Kembali Periksa Anak Buah Hartati Murdaya

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler