KPK Yakin Anak Bos PKS Akan Hadir

Senin, 18 Februari 2013 – 16:37 WIB
JAKARTA--Komisi Pemberantasan Korupsi mengimbau pengusaha Ridwan Hakim, yang dijadikan saksi kasus dugaan suap pengurusan impor sapi, untuk memenuhi panggilan. Lembaga antikorupsi tersebut yakin, dengan kehadiran anak "Bos" Partai Keadilan Sejahtera, itu  maka kasus ini akan menjadi terang benderang.

"Kita mengimbau dia (Ridwan) hadir untuk beri keterangan agar kasus ini menjadi terang," kata juru bicara KPK Johan Budi, Senin (18/2).

Kendati demikian, KPK masih menunggu kehadiran Ridwan yang dikabarkan tengah berada di luar negeri sebelum surat pencegahannya dikirim itu. "Kita yakin dia akan hadir," kata Johan Budi.

Ia menambahkan, KPK akan segera mengirimkan surat panggilan kedua untuk Ridwan supaya menghadiri pemeriksaan sebagai saksi.

Seperti diketahui, nama pengusaha  Ridwan Hakim, mendadak ramai diberitakan. Ridwan yang disebut-sebut sebagai anak Ketua Dewan Syura Partai Keadilan Sejahtera, Hilmi Aminuddin itu diketahui berangkat ke luar negeri 7 Februari 2013.

Sehari berikutnya, 8 Februari 2013 KPK mengirim surat permintaan pencegahan ke luar negeri kepada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Empat orang yang dicegah, salah satunya Ridwan Hakim.

Dalam kasus ini KPK sudah menetapkan empat tersangka. Yakni, bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera Luthfi Hasan Ishaaq, Ahmad Fatanah orang dekat Luthfi serta dua Direktur PT Indoguna Utama Arya Abdi Effendi dan Juard Effendi.(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Percayakan Kasus Rusli Zaenal ke KPK

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler