KPU Kukar Siapkan TPS Terapung

Untuk Antisipasi Banjir Saat Pencoblosan

Minggu, 25 April 2010 – 09:09 WIB
TENGGARONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU Kutai Kertanegara menyiapkan Tempat Pemungutan Suara (TPS) terapung di daerah pedalaman untuk Pilkada Kukar pada 1 Mei 2010 nantiAntisipasi ini harus dilakukan lantaran hingga Sabtru (24/4), sejumlah daerah di pedalaman masih tergenang banjir

BACA JUGA: Sudah 4 Bulan PT Drydocks Tak Bayar Rekanan



Namun belum ada tanda-tanda air akan surut, malah semakin tinggi
“Saya sudah berkeliling di daerah pedalaman beberapa hari ini

BACA JUGA: Konjen India Beri Bantuan Hukum

Untuk logistik tidak ada masalah dan sudah tiba di tempat
Yang menjadi masalah, beberapa daerah di tiga kecamatan masih tergenang air dan terus meninggi,” ungkap Rinda Desianti, ketua KPU Kukar.

Tiga kecamatan yang masih tergenang air yakni Kecamatan Muara Muntai, Kecamatan Muara Wis, dan Kenohan

BACA JUGA: Khawatir Dapat Gelar Kota Kondom

“Daerah rawan banjir lainnya di Muara KamanTapi sekarang ini masih aman,” ucap Rinda

Soal jumlah TPS terapung yang akan disiapkan, Rinda mengatakan, setelah diinventarisir, di Muara Muntai akan dibangun 11 TPS, Muawa Wis 7 TPS, dan Kenohan 4 TPS

Totalnya ada 22 TPS terapung dengan asumsi setiap TPS rata-rata 400 pemilihArtinya ada 8.800 pemilih yang akan menggunakan TPS terapung“Untuk mobilisasi pemilih, kami nanti siapkan perahu menuju TPS terapung,” katanya.(gs/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Listrik Byar Pet, Beras Tak Ada


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler