jpnn.com - Secara matematis, peluang Timnas Indonesia lulus ke Piala Dunia 2026 belum sepenuhnya tertutup.
Skuad Garuda paling tidak bisa finis di posisi tiga atau empat klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Kalah Telak, Prabowo: Ini Tim Baru, Pelatih Baru
Duel kontra Australia sejatinya cukup penting untuk menentukan nasib Timnas Indonesia.
Armada Patrick Kluivert bisa mengambil alih posisi kedua klasemen Grup C jika menang di laga tersebut.
BACA JUGA: Minta Dukungan Suporter, Pemain Timnas Indonesia Yakin Lulus ke Piala Dunia
Namun, Jay Idzes dan kolega menelan kekalahan telak 1-5 dari The Socceroos -julukan Timnas Australia- di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025).
Hasil ini membuat Indonesia melorot ke posisi empat klasemen dengan enam poin. Adapun Australia masih nyaman di peringkat kedua dengan nilai 10.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Kalah Telak, Simak Komentar Presiden Prabowo
Satu tiket dari Grup C sudah menjadi milik Jepang. Tim Samurai Biru menjadi negara Asia pertama yang lulus ke Piala Dunia 2026.
Takefusa Kubo dan kawan-kawan tampil impresif dengan torehan enam kali menang dan sekali seri.
Secara realistis, Indonesia cukup sulit mengejar posisi dua klasemen atau lolos otomatis ke Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
Karena itu, partai Indonesia vs Bahrain, Selasa (25/3/2025) mendatang, cukup penting untuk menentukan langkah Skuad Garuda.
Indonesia akan bersaing dengan tim-tim seperti Arab Saudi, Bahrain, dan China untuk finis di urutan ketiga dan keempat Grup C.
Tim Merah Putih wajib mengamankan kemenangan pada dua laga berikutnya, yakni melawan Bahrain dan China.
Keberuntungan sedikit berpihak ke Indonesia karena pertandingan itu akan dimainkan di kandang, yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Enam poin di laga melawan Bahrain dan China menjadi mutlak untuk memperpanjang napas Timnas Indonesia.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib