Kualifikasi Voli Putra Road to Paris Bergulir Mulai Besok, Ini Pembagian Grupnya

Jumat, 29 September 2023 – 09:36 WIB
Brasil dan Italia satu grup pada Road to Paris kualifikasi bola voli putra Olimpiade 2024. Foto: volleyballworld

jpnn.com - JAKARTA - Persaingan Road to Paris kualifikasi bola voli Olimpiade 2024 kategori putra bakal bergulir di Brasil, Jepang, dan China mulai Sabtu (30/9) hingga Minggu (8/10).

Brasil dan Italia menjadi favorit di Grup A.

BACA JUGA: Tak Terduga, Dominika Juara Grup A Road to Paris, China Harus Cari Jalan Lain

Namun, Kuba dan Iran si peraih emas Asian Games 2022 punya potensi merusak skenario Brasil dan Italia untuk segera memesan tempat di Paris 2024 bersama tuan rumah Prancis.

Di Grup B, Jepang dan Amerika Serikat menjadi kandidat paling kuat finis di Top 2 di akhir kualifikasi pul.

BACA JUGA: Dramatis! Brasil Pukul Jepang, 5 Set, Cek Klasemen Akhir Grup B Road to Paris

Slovenia bisa menjadi Kuda Hitam di pul ini.

Grup C, Polandia, Argentina, Belanda dan tuan rumah China bakal bersaing ketat.

BACA JUGA: Klasemen Akhir Grup C Road to Paris: AS & Polandia Lulus, Thailand Ranking 4

Road to Paris

Cabor bola voli Olimpiade 2024 akan diikuti 12 tim kategori putra dan 12 tim kategori putri.

Tim putra dan putri Prancis sebagai tuan rumah sudah memegang tiket otomatis.

Sebelas tim dari masing-masing kategori diambil dari kualifikasi.

Enam tim, yakni para juara dan runner-up grup dari tiga grup kualifikasi lulus ke Paris 2024.

Lima tempat tersisa per kategori diisi dengan lima tim teratas yang belum lulus olimpiade, yang ranking dunianya terbaik setelah akhir VNL 2024.

Untuk menjamin prinsip universalitas, tim-tim tadi dipilih sesuai dengan ketentuan: tim dari benua tanpa tim yang lulus, dan tim teratas yang belum lulus. (vw/jpnn)

volleyball world


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler