jpnn.com, MAKASSAR - Sebuah kubah Masjid Ittifaqul yang terletak di Kelurahan Pattingalloang, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar, Sulawesi Selatan runtuh.
Peristiwa kubah masjid runtuh itu terjadi saat jemaah mendengarkan ceramah menjelang salat tarawih pada Minggu (26/3) malam.
BACA JUGA: Kubah Masjid di Makassar Roboh saat Salat Tarawih, Begini Kondisinya
Dalam insiden tersebut, terdapat 12 jemaah menjadi korban dan mengalami luka-luka.
Para jemaah korban kubah runtuh itu pun dilarikan ke rumah sakit.
BACA JUGA: 2 Remaja Ditangkap Polisi di Makassar, Kasusnya Bikin Warga Resah
Salah satu korban bernama Fiqri (20) mengatakan peristiwa itu terjadi saat jemaah tengah mendengar ceramah salat tarawih.
"Saat kejadian, saya dengar ceramah dari ustaz. Saya berada di tengah-tengah atau pas di bawah kubah," kata Fiqri, Minggu (26/3) malam.
BACA JUGA: Polisi Tangkap 8 Orang Buntut Tawuran di Unhas Makassar
Fiqri mengatakan saat kejadian, dirinya sempat mendengar suara keras dari atas.
"Kepala saya terkena batu dan sempat juga saya dengar suara dari atas," bebernya.
Salah satu warga bernama Sul mengungkapkan, kubah masjid jatuh dan menimpa sebagian jemaah yang tengah fokus mendegar ceramah.
"Kami tengah mendengar ceramah dan tiba-tiba kubah jatuh dan menimpa beberapa warga," ungkapnya.
Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto mengatakan pihaknya masih dalam proses penyelidikan untuk mengetahui penyebab runtuhnya kubah masjid.
"Kami masih dalam proses penyelidikan terkait penyebab runtuhnya kubah masjid," bebernya.
Yudi Frianto menerangkan, saat ini tercatat ada belasan korban yang diberikan penanganan medis.
"Masih kami dalami dan sekarang sudah ada 14 korban atas kejadian ini," tambahnya. (mcr29/jpnn)
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : M. Srahlin Rifaid