jpnn.com, JAKARTA - Kubu Joko Widodo - Ma'ruf Amin atau Jokowi - Ma'ruf memastikan akan ada kejutan saat pasangan calon mengambil nomor di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (21/9).
"Kawan-kawan kreatif dan relawan masih menfinalisasi detail prosesinya. Yang pasti akan ada kejutan," kata Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf, Raja Juli Antoni, Rabu (19/9).
BACA JUGA: Menangkan Jokowi di Pilpres, TGB Tak Ngebet Masuk TKN
Menurut dia, kedatangan Jokowi - Ma'ruf dalam mengambil nomor akan menggambarkan keceriaan dan merepresentasikan era milenial.
"Akan menggambarkan dan mengombinasikan antara keseriusan dan keceriaan kami dalam berdemokrasi," kata dia.
BACA JUGA: PP Satria: Cukup! Jokowi Satu Periode Saja
Sekretaris Jenderal PSI ini memastikan, Jokowi dan Ma'ruf akan hadir tepat waktu.
Seperti diketahui, penetapan kandidat atau capres - cawapres akan dilaksanakan pada Kamis (20/9) di KPU. Sedangkan, untuk pengambilan nomor urut akan dilangsungkan pada keesokan harinya. (tan/jpnn)
BACA JUGA: Banyak Kada Dukung Jokowi, Gerindra Siapkan Strategi Rahasia
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sandiaga: Milenial Itu Unik, Gue Banget
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga