Kurang Dana, SMA Philadelphia Dilelang Rp5,6 M

Rabu, 04 Juli 2012 – 10:55 WIB
PHILADELPHIA - Sebuah sekolah menengah atas di Philadelphia menggunakan cara tak lazim agar terlepas dari kesulitan keuangan. Pengelola memutuskan melego sekolah mereka di situs lelang eBay. Harga awal yang ditawarkan USD 600 ribu atau sekitar Rp5,6 miliar (USD1 = Rp9300).

Langkah berani pengelola sekolah bernama The Learning Center itu, menurut sang kepala sekolah Jo Ann Holland, dilakukan untuk menutupi pemotongan anggaran besar-besaran yang dilakukan pemerintah Philadelphia.

"Kami berharap langkah ini akan menarik dermawan kaya," ucap Jo Ann seperti diberitakan Metro, Rabu (4/7). Hanya saja, pemenang lelang bukan berarti memiliki sekolah serta seluruh isinya. Sesuai persyaratan yang ditetapkan pihak sekolah, pemenang hanya diberi hak mengusulkan perubahan  nama sekolah.

Termasuk pula menyampaikan pidato wisuda, mendapat mug berlambang The Learning Center High School serta pizza ukuran super besar. Yang terakhir, dan mungkin tak didapat di tempat lain, diperbolehkan mengajar di sekolah tersebut.

"Aku tahu ini ide gila. Tapi gila jika tidak melakukannya (menyelematkan sekolah)," tambah Jo Ann. Ide aneh nan nyeleneh muncul dari Casey Young.

Dia tak rela almamaternya terus didera aksi demo dari serikat guru Philadelphia.

Jika Anda berminat dan masuk kriteria yang disebutkan Jo Ann, mungkin harus bergegas sebab lelang akan ditutup Rabu waktu Amerika atau Kamis besok. (pra/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Diusir dari Diskotik, Balik dengan Kalashnikov

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler