Kurang Laku, Gim di Netflix Malah Akan Bawa Iklan dan Berbayar

Senin, 08 Januari 2024 – 08:13 WIB
Ilustrasi Netflix. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Netflix kabarnya akan menghadirkan iklan maupun layanan berbayar untuk gim-gim mereka.

Rencana itu agar perusahaan bisa mendulang cuan dari iklan atau gim berbayar.

BACA JUGA: Duh! Netflix Berencana Menaikkan Biaya Langganan

Selama ini, gim-gim Netflix bisa dimainkan sepuasnya secara gratis oleh pengguna iOS dan Android.

Wall Street Journal melaporkan salah satu upaya agar gim dari Netflix mampu mendatangkan pundi-pundi uang ialah dengan menghadirkan iklan maupun layanan berbayar.

BACA JUGA: Netflix Berencana Mengoperasikan Toko Ritel Fisik, Apa yang Ditawarkan?

Meski saat ini masih dalam tahap diskusi oleh para petinggi Netflix, tetapi diskusi tersebut telah membahas apakah dimungkinkan terjadi pembelian dalam aplikasi gim hingga pembahasan apakah untuk pelanggan yang saat ini memilih paket film dengan iklan juga akan mendapatkan gim dengan iklan.

Masih belum diketahui apakah rencana tersebut akan direalisasikan atau tidak.

BACA JUGA: Film Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti Tayang di Netflix pada 27 Juli

Meski demikian besar kemungkinan apabila direalisasikan untuk berbayar dan disertai iklan, gim-gim yang saat ini berkembang di Netflix mungkin saja hanya memiliki umur yang pendek.

Hal itu mengingat masih belum banyak yang tertarik pada gim-gim itu.

Tercatat baru sekitar satu persen pelanggan yang tertarik memainkan gim, di samping mengakses film dan tayangan dari Netflix. (phonearena/ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gandeng Kakao Entertainment, Netflix Hadirkan Reality Show Zombieverse


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler