Kuyt Siap Habisi Skrtel

Senin, 28 Juni 2010 – 11:51 WIB
KAWAL - Dirk Kuyt (kiri) kala mengawal pemain Kamerun, Gaetan Bong, dalam laga 24 Juni lalu. Foto: Getty Images/FIFA.com.

DURBAN - Bentrok antara Belanda kontra Slovakia di babak 16 besar Piala Dunia 2010 membuat striker Belanda Dirk Kuyt harus bertarung melawan rekan satu klubnya di Liverpool, bek Slovakia Martin SkrtelMereka akan saling menghabisi.

Pertarungan Kuyt dengan Skrtel di lapangan akan sulit dihindari

BACA JUGA: Back Protector Cesar Undang Masalah

Itu terjadi karena Kuyt bakal bertugas untuk menggedor pertahanan Slovakia dan di sisi berbeda Skrtel bertugas untuk menjaga benteng pertahanan dari ancaman Belanda.

Kuyt sudah melemparkan ancaman kepada rekan satu klubnya
Dia bilang, tidak akan memberikan ampunan kepada Skrtel saat bersua dalam pertarungan Belanda versus Slovakia

BACA JUGA: Bielsa Dihantui Kegagalan 2002

Tim berjuluk Oranje itu akan tampil habis-habisan.

"Kami sangat percaya diri sekarang karena bukan hanya menang di penyisihan grup, tapi kami memenangkannya dengan hebat
Kami mampu bermain lebih baik," kata Dirk Kuyt, striker Belanda, seperti dikutip Daily Mail.

"Martin (Skrtel, Red) adalah bek yang fantastis

BACA JUGA: Belanda v Slovakia: Waspada Ledakan Kedua

Tapi, saya siap untuk menghadapi diaSaya telah bermain melawan Daniel Agger (bek Denmark dan Liverpool, Red) di penyisihan grup dan kami menaklukkan Denmark," papar Kuyt.

Ketika Belanda bertanding melawan Denmark pada partai pertama di Piala Dunia 2010, tim besutan Bert van Marwijk itu menang 2-0"Memang rasanya agak aneh ketika bertanding melawan rekan yang biasanya berlatih bersama-sama setiap hari," jelas Kuyt.

"Kami sudah terbiasa bermain dalam skuad yang sama, tapi sekarang kami harus bertarungInilah Piala DuniaPara pemain terbaik ada di sini dan kami akan melakukan yang terbaik yang mampu kami berikan kepada tim," urai striker berusia 29 tahun itu.

Namun, Kuyt juga tidak ingin terlampau percaya diriMereka belajar dari kegagalan di Euro 2008Ketika itu, mereka terlihat perkasa pada awal kompetisiSelalu menang di penyisihan grup dan akhirnya mengaku takluk dari Rusia di perempat final.

"Kami banyak belajar dari pengalamanSebagian besar para pemain yang ada sekarang aadalah pemain yang masuk dalam skuad Euro 2008Bila Belanda ingin berprestasi di Piala Dunia, maka sekarang adalah waktu yang tepat," lanjut Kuyt.

Namun, dia mengakui, tidak akan mudah menaklukkan SlovakiaItu adalah tim yang mampu mengalahkan juara bertahan Italia"Mereka dapat mengalahkan Italia di Piala Dunia, maka itu bukti kalau mereka berbahaya," ulas Kuyt(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rossi Comeback di Brno


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler