La Nyalla Malah Minta Kongres

Selasa, 15 Januari 2013 – 12:31 WIB
La Nyalla Mattalitti. Foto: Andri Ginting/dok.JPNN
JAKARTA -  Ketua PSSI KLB Ancol La Nyalla Mattalitti mengisyaratkan tidak akan hadir dalam rapat eksekutif komite (Exco) PSSI pimpinan Djohar Arifin pada 28 Januari mendatang. La Nyalla menyatakan, hal terpenting yang harus dilakukan saat ini adalah menggelar Kongres PSSI dengan voters Kongres di Solo.

Kongres dengan voters Solo merupakan hasil Memorandum of Understanding (MoU) antara PSSI dan KPSI pada 7 Juni 2012 di Kuala Lumpur Malaysia.

"Mendingan kongres saja dulu sesuai MoU voters Solo. Sekaligus memutuskan soal penyatuan liga dan perubahan statuta di kongres biasa," kata La Nyalla kepada JPNN via BlackBerry Messenger (BBM) Selasa (15/1).

Ia menegaskan, kongres yang dimaksud dalam MoU belum pernah berlangsung. Kongres PSSI di Palangkaraya bukanlah kongres yang sesuai dengan perintah MoU.

"Pertemuan yang dilaksanakan di Palangkaraya bukanlah Kongres yang dimaksud dalam MoU, karena pesertanya tidak diikuti oleh peserta Kongres Solo. Hal ini sengaja ditutupi oleh Halim (Sekjen PSSI)," ujar La Nyalla.

Menurutnya, upaya pengembalian empat exco oleh PSSI sudah tidak penting lagi. Sebab, sejak tanggal 7 Juni 2012, 4 exco sudah kembali secara otomatis.

"Sejak 7 Juni 4 exco sudah kembali secara otomatis. Cuman 4 exco-nya saja males kumpul sama PSSI abal-abal," ungkapnya. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ismed Mendadak Batal ke Sriwijaya

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler