jpnn.com, JAKARTA - WANITA mana yang tidak ingin memiliki kulit yang selalu terlihat kencang, lembut dan kenyal.
Namun, untuk mendapatkan kulit kenyal dan kencang itu tidak mudah.
BACA JUGA: Turunkan Berat Badan dengan Rutin Mengonsumsi 3 Jus Buah Sehat dan Lezat Ini
Ada berbagai perawatan, baik dari dalam dan luar yang harus Anda lakukan.
Perawatan dari luar tentu saja dengan menggunakan berbagai produk perawatan kulit.
BACA JUGA: 3 Makanan Sehat Ini Bakalan Bikin Kulit Wajah Awet Muda
Sedangkan perawatan dari dalam bisa berupa mengonsumsi suplemen, vitamin, jus buah, dan berbagai makanan sehat.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dengan 5 Jus Buah Ini
1. Jus wortel
Jus buah wortel tak hanya baik untuk kesehatan mata, tetapi juga kulit.
Wortel mengandung vitamin A yang mampu melawan jerawat, keriput hingga meratakan warna kulit.
2. Jus bit
Buah bit kaya akan vitamin A, C, K, tembaga, magnesium, asam folat, dan seng yang memiliki banyak manfaat untuk kulit.
Mengonsumsi jus buah bit secara rutin bisa membantumu mengatasi masalah kulit seperti jerawat dan membuat wajah lebih cerah.
3. Jus mentimun
Mentimun memiliki banyak kandungan air yang sangat baik untuk kulit.
Jus mentimun juga kaya akan silika, yang mampu meningkatkan kekencangan kulit dan membuat wajahmu makin bercahaya.
4. Jus jeruk
Jus jeruk kaya akan vitamin C yang dapat meningkatkan elastisitas kulit dan membantu meregenerasi sel-sel baru.
Selain itu, jus jeruk juga kaya akan antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas dan mencegah penuaan dini.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa