Ladies, Ini 4 Alasan Pria Betah dengan Status Jomlo

Rabu, 08 September 2021 – 12:54 WIB
Ilustrasi pria. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - BUKAN hal yang aneh lagi jika Anda melihat pria mapan masih sendiri atau jomlo.

Banyak pria yang betah dengan status jomlo yang mereka miliki karena berbagai alasan.

BACA JUGA: 5 Penyebab Wanita Masih Betah dengan Status Jomlo di Usia 30 Tahun

Bagi sebagian pria, justru akan terlihat santai dalam mendapatkan wanita idamannya. Pria lebih cuek dan tak melulu ingin segera menikah.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: Ladies, Ini Lho 4 Tips Hidup Bahagia dengan Status Jomlo

1. Tidak mau terikat

Alasan pertama kenapa pria masih jomlo biasanya karena mereka tidak mau terikat.

BACA JUGA: Jomlo Mohon Bersabar, Lima Aplikasi Pencari Jodoh ini Baru Saja Diblokir

Mereka tidak ingin terikat dengan status pacar dan menjalani segala kewajiban yang harus dilakukannya saat berpacaran.

2. Ingin bebas

Tak dipungkiri, setiap pria pasti menginginkan kebebasan dalam hidupnya.

Mereka masih ingin bermain dan mengunjungi berbagai tempat di seluruh penjuru dunia tanpa harus ada yang melarang.

3. Malu untuk memulai

Sebagian pria yang introvert mungkin akan cukup sulit untuk mendapatkan pacar.

Hal itu karena mereka malu untuk membuka diri dan malu untuk memulai sebuah hubungan asmara.

4. Trauma masa lalu

Seorang pria yang masih menjomlo dalam waktu yang cukup lama mungkin pernah mengalami trauma menyakitkan tentang cinta di masa lalunya.

Karena tidak ingin kejadian itu terulang kembali, akhirnya dia memilih untuk sendiri dan menjomlo.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler