JAKARTA -- Satu lagi wakil Republik Cinta Managemen (RCM) yang membela berlangsungnya konser Lady Gaga di Gelora Bung Karno (GBK) 3 Juni mendatang. Setelah Ahmad Dhani dan Mahadewi, kini giliran The Virgin yang ikut membela Lady Gaga.
"Dengan gagalnya konser Lady Gaga di GBK akan menjadi preseden buruk buat Indonesia," kata Mitha, gitaris The Virgin saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta, Selasa (22/5).
Meski tidak membeli tiket konser Lady Gaga, namun anak buah Ahmad Dhani itu beranggapan bahwa konser ini sangat berlebihan untuk dilarang. Padahal jika mau diadu, fans Lady Gaga jauh lebih banyak ketimbang yang menolak.
"Kita tidak beli tiketnya karena bentrok dengan jadwal. Tapi kalau mau diaduin, yang menolak pasti kalah karena fansnya Lady Gaga itu banyak banget. Kepolisian harusnya memberikan izin," ungkap Mitha.
The Virgin sendiri sempat dicekal sebuah organisasi kemasyarakatan saat akan tampil di Cirebon. Pencekalan itu, kata Mitha, tidak beralasan karena mereka dianggap berpenampilan aneh.
"Di Cirebon kita nggak boleh main karena alasan tidak jelas, dianggap aneh. Kita sih ketawa aja, kita aja yang nggak seronok dicekal apalagi Lady Gaga," jelasnya.
Saat ditanya apakah pencekalan ini disebabkan persaingan promotor, The Virgin menampiknya. "Kalau menurut aku nggak ada persaingan antar promotor," sebut Mitha. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Santai, Britney Spears Pilih Main Golf
Redaktur : Tim Redaksi