BACA JUGA: Baitul Maqdis akan Jadi Ibukota Abadi Israel
Yakni, Kansas dan ArkansasKota Oklahoma dan kawasan metropolis di sekitarnya menjadi wilayah yang rusak paling parah
BACA JUGA: Abu Grimsvoetn Bisa Ganggu Penerbangan Masa Liburan
Pohon-pohon tumbang menimpa kabel listrik dan rumah wargaBACA JUGA: Abu Gunung Islandia Tak Pengaruhi Pelancong Singapura
Kendaraan besar dan kecil juga jungkir balik di jalanSelain kerusakan fisik, jumlah korban jiwa di Oklahoma juga paling banyak dibandingkan dengan dua negara bagian lainnya.Hingga kemarin pagi, korban tewas di Oklahoma tercatat delapan orang"Badai merenggut nyawa lima warga di Canadian County, dua warga Logan County dan seorang warga Grady County," kata Cherokee Ballard, juru bicara Oklahoma Medical ExaminerDi Kansas dan Arkansas korban tewas masing-masing tercatat dua dan tiga orang.
Jubir Departemen Penanggulangan Bencana Arkansas Tommy Jackson melaporkan bahwa tiga korban tewas itu berasal dari Franklin dan Johnson CountyLaporan itu dibenarkan Wakil Sheriff Franklin County Devin Bramlett.
Menurut Bramlett, tornado mengobrak-abrik markas pemadam kebakaran Franklin CountyAtap bangunan permanen itu beterbanganPetugas pemadam kebakaran yang berada di dalam markas itu pun terlukaBeruntung, badai cepat berlalu dan korban luka bisa langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk menjalani perawatan.
Tak seperti korban lain yang meninggal karena tertimpa reruntuhan bangunan, dua korban di Kansas tewas di dalam mobilSaat tornado menerjang pada pukul 18.00 waktu setempat, keduanya sedang berkendara di jalanan kota kecil StJohnSaking kuatnya badai, mobil mereka terempas ke aspal dan keduanya langsung tewas.
Serangan badai membuat pemerintah setempat kesulitan melakukan evakuasiBanyak korban terjebak di puing-puing bangunan"Ini benar-benar situasi yang gentingKita harus lebih waspada," kata Gubernur Oklahoma Mary Fallin dalam wawancara dengan CNN Selasa malam lalu.
Hingga kemarin, proses evakuasi korban di Joplin juga belum rampungSejak serangan badai hebat pada Minggu malam lalu (22/5), listrik di kota berpenduduk sekitar 50 ribu itu masih padam"Di tengah keterbatasan ini, kami tetap berusaha keras mencari korban selamat," kata Mark Rohr, pejabat pemerintah kotaSejauh ini, korban tewas tercatat 123 orang dan ratusan lainnya dilaporkan hilang. (AP/AFP/BBC/hep/dwi)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sejumlah Bandara di Jerman-Skandinavia Bisa Tutup Hari Ini
Redaktur : Tim Redaksi