Lama Menghilang, Carolina Marin Comeback di BWF World Championship 2021?

Jumat, 03 Desember 2021 – 04:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin. Foto: (BWF)

jpnn.com, MADRID - Pebulu tangkis Spanyol Carolina Marin sudah cukup lama hilang dari peredaran.

Usut punya usut, Marin sedang menjalani pemulihan setelah naik meja operasi pada Juni lalu.

BACA JUGA: Rexy Mainaky Mulai Tegas di Malaysia, Ancaman Buat Indonesia?

Perempuan 28 tahun itu memang menderita cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) dan meniskus di lutut kirinya.

Cedera itu, bahkan menghalanginya untuk bertarung di Olimpiade Tokyo 2020.

BACA JUGA: BWF World Tour Finals 2021: Stoeva Bersaudara Goreskan Sejarah Bagi Bulgaria

Kini, Marin dikabarkan siap melakukan comeback di Bwf World Championship 2021 yang kebetulan berlangsung di negaranya, tepatnya di Kota Huelva, Spanyol.

Dia ingin memanfaatkan momen spesial ini untuk memberikan kesan positif.

"Ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Saya sangat menantikan berada di sana (Kejuaraan Dunia, red) dan saya berharap orang-orang menikmatinya," terang Marin.

Namun, Marin masih harus melihat kondisinya terlebih dahulu apakah memungkin baginya untuk turun di Kejuaraan Dunia yang berlangsung mulai 12-19 Desember 2021.

"Saya telah membaik dalam lima bulan ini. Andai saya tidak berada di lapangan, saya tetap berada di sampingnya. Sebab, yang terpenting adalah kesehatan saya," tambah Marin.

Peraih emas Olimpiade Rio 2016 itu sendiri sejatinya sangat ingin bermain di Kejuaraaan Dunia mendatang karena itu merupakan salah satu ajang bergengsi di bulu tangkis.

"Jutaan orang akan menontonnya dan itu akan membuat Spanyol menjadi sorotan," tukasnya.

Perjalanan karier Marin selama kalender 2021 sebenarnya cukup menjanjikan. Sebelum didera cedera, Marin merengkuh empat gelar juara terhitung sejak Januari.

Beberapa gelar yang berhasil dia rebut ialah Thailand Open 2021, Thailand Open II 2021, Swiss Open 2021, dan European Champhionship 2021.(rtve/mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler