jpnn.com, MADIUN - Kecelakaan terjadi di jalur antardesa di Madiun, Jatim mengakibatkan dua bocah yang masih duduk di bangku SMP tewas di tempat kejadian .
Sementara dua korban lainnya mengalami luka kritis dan luka bagian tangan.
BACA JUGA: Astaga, Ustaz Zacky Mirza Kecelakaan di Tasikmalaya
Menurut salah seorang saksi kecelakaan, peristiwa itu bermula saat sepeda motor Yamaha Alfa yang tidak sesuai standar dan tidak berlampu yang dikendarai oleh Prasetya (13) dan Lalang (13) hendak menyalip sebuah mobil di depannya dari arah selatan.
Tiba - tiba dari arah berlawanan muncul sepeda motor Supra yang dikendarai Sulton dan Danang hingga akhirnya kedua kendaraan tersebut bertabrakan.
BACA JUGA: Mukjizat! Mobil Terjun ke Jurang 20 Meter, Asep Selamat
Diduga tabrakan itu terjadi salah satunya karena kurang fasilitas lampu yang menerangi jalanan tersebut.
Sulton dan Prasetya tewas seketika akibat kecelakaan itu, jenazah keduanya dibawa ke Rumah Sakit Dolopo Kabupaten Madiun.
BACA JUGA: Truk Tabrak Pohon, Tiang Listrik Lalu Terjun ke Rawa
Diharapkan kepada warga yang sedang melintas di jalur antar Desa Singgahan menuju Dolopo berhati - hati karena jalur alternatif tersebut minim fasilitas penerangan jalan.
Pascainsiden ini, polisi terus mendalami penyebab kejadian laka lantas ini.
Selanjutnya, kedua kendaraan diamankan ke Mapolres Madiun sebagai barang bukti untuk proses penyelidikan lebih lanjut .(end/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Driver Ojek Online Tewas Tertabrak Innova
Redaktur & Reporter : Natalia