Langkah Awal Sapu Bersih Semua Poin

Kamis, 21 Juni 2012 – 09:40 WIB
Suporter Persegres. Foto: dok JPNN

SIDOARJO - Kans Deltras Sidoarjo untuk memperbaiki poin mereka semakin sedikit. Mau bagaimana lagi, saat ini hanya tersisa lima pertandingan yang Deltras punya. Jadi, merebut semua poin dalam laga tersisa adalah harga mati, termasuk saat menjamu Persegres Gresik dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Gelora Delta Sidoarjo (siaran langsung Antv pukul 15.30 WIB).

Blitz Tarigan, pelatih Deltras mengatakan bahwa dalam derby Jatim itu, Persegres adalah ujian pertama Delrras dalam misi sapuh bersih semua poin di lima laga tersisah. "Persegres adalah satu-satunya lawan yang paling dekat dengan Sidoarjo. Kalau mereka bisa kami atasi, tidak menutup kemungkinan laga home lainnya pasti mudah," kata Blitz, kemarin (20/6).

Selain Persegres, ada PSPS Pekanbaru dan Persija Jakarta yang harus dijamu Deltras di leg kedua ISL musim ini. Sementara dua laga lainnya, Deltras bertandang ke markas Persib Bandung dan Pelita Jaya.

Sejatinya, untuk mengalahkan Persegres bukan misi yang sulit bagi Deltras. Sebab, kondisi mental Budi Sudarsono dan kawan-kawan sedang memuncak setelah baru saja menekuk Persiba Balikpapan dengan skor 2-0. Sebaliknya, mental Persegres tidak dalam kondisi bagus. Laga terakhir, Persegres dibuat malu di kandang sendiri" oleh Persiba.

Kendati begitu, Blitz mengatakan bahwa Persegres adalah tim yang harus diwaspadai secara penuh. Itu tidak lain karena Persegres yang saat ini sama-sama berada di zona merah bersama Deltras, pun berambisi untuk keluar dari ancaman degradasi.

"Di atas kertas kami unggul, tapi statistik pertandingan tidak bisa dijadilkan patokan untuk memenangkan laga besok (sore ini,Red). Saya yakin mereka juga punya strategi khusus untuk meredam kami," ujar pelatih berdarah Batak itu.     

Terkait kondisi tim, Blitz mengatakan semua penggawa The Lobster--julukan Deltras-- siap main. Purwaka Yudi, Mijo Dadic bahkan M Fachrudin yang sebelumnya absen besar kemungkinan sudah bisa main, "Semua sudah bisa main, tinggal melihat mana yang lebih siap," ucap Blitz.

Sementara itu, pelatih Persegres Djoko Susilo mengungkapkan meskipun secara matematis dan mental pemain, Deltras lebih unggul, pihaknya akan tetap berusaha keras untuk mendulang point. "Ini adalah laga kunci kami. Peluang kami terbuka dalam laga ini," lanjutnya.

Menurutnya, semua cara sudah dilakukan untuk memperbaiki timnya menyusul kekalahan Persegres secara beruntun di kandang. Djoko berharap agar para pemainnya tetap fokus dan bermain sebaik mungkin. "Dari manajeman sudah menjanjikan bonus, dari segi teknis juga sudah diadakan eveluasi. Tinggal bagaimana pemain di lapangan saja. Selebihnya itu urusan Tuhan," jelasnya.

Namun, langkah Persegres dalam laga kontra Deltras tersebut tampaknya akan lebih berat. Pasalnya pemain pilar mereka Gaston Castano dipastiakan absen karena cidera urat lutut (hamstring) yang didapatnya saat melawan Persiba 13 Juni lalu. "Meski demikian kami siap menghadapi Deltras," tandasnya.  (dik/ovi)
     
Perkiraan pemain
Deltras (4-4-2) : 58-Herman Batak (pg), 20-Mijo Dadic, 2-Purwaka Yudi, 23-Beny Wahyudi, 45-Waluyo; 22-Supandi, 6-Lancine Kone," 5- M Fachrudin, 15-Khoirul Mashuda; 44-James Koko Lomell,13-Budi Sudarsono
Pelatih : Blitz Tarigan

Persegres (4-4-2) : 77-Hery Prasetyo (pg), 3-Lan Bastian Balatas,16-Rudianto, 2-M.Khusen,19-Wiamoyo Widhistio P, 11-Agus Indra K, 10-Gustavo Chena, 24-Mulham Arufin, 17- Rahmad Rivai,33- Marwan Sayedeh, 8-Claudio Damian Pronetto
Pelatih : Djoko Susilo

BACA ARTIKEL LAINNYA... Blanc Ciut Nyali Hadapi Spanyol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler