jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti berharap pengolah sampah energi listrik (PSEL) yang diresmikan Presiden Joko Widodo di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo, Surabaya, Jawa Timur, bisa ditiru daerah lain.
Menurut LaNyalla, PSEL Benowo bisa menjadi pilot project proyek strategis nasional. Sebab, ini yang pertama di Indonesia instalasi pengolahan sampah terbesar menjadi listrik.
BACA JUGA: Ikhtiar KLHK Tingkatkan Kesadaran Masyarakat dalam Pengelolaan Sampah
“Saya kira ini investasi yang baik dan bermanfaat besar. PSEL ini menjadi contoh untuk daerah lain. Untuk itu pemda-pemda yang memiliki produksi sampah yang tinggi dapat observasi ke Surabaya mempelajari lebih dalam proses PSEL ini," ujar LaNyalla, Kamis (6/5).
Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jawa Timur itu menambahkan kota-kota besar di Indonesia banyak direpotkan dengan urusan sampah.
BACA JUGA: Respons Sultan Tentang Rencana Peresmian PSEL Benowo
Jumlahnya terus naik tak sebanding dengan kapasitas penampungan dan pengolahan sampah.
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengakui bahwa pada 2020 total produksi sampah nasional telah mencapai 67,8 juta ton.
BACA JUGA: Gibran Rakabuming Larang Jokowi dan Iriana Mudik
Artinya, ujar LaNyalla, ada sekitar 185.753 ton sampah setiap harinya dihasilkan oleh 270 juta penduduk.
“Keberadaan PSEL ini mempunyai dua manfaat. Selain sebagai solusi permasalahan sampah juga produksi sumber energi listrik yang bisa menambah pasokan listrik di daerah tersebut. Teknologinya pun ramah lingkungan,” ujarnya.
LaNyalla juga menyoroti sistem kerja sama dengan swasta dalam pengembangan PSEL.
Menurutnya, konsep Pemkot Surabaya dan PT Sumber Organik yang bekerjasama dengan PLN sangat menguntungkan.
PSEL dibangun dengan konsep kerja sama 'Bangun Guna Serah' (Built Operate and Transfer). Durasinya selama 20 tahun.
“Kehadiran PSEL Benowo ini akan membuka juga lapangan kerja baru seperti pemilahan sampah sebagai sumber bahan baku. Apalagi jumlah sampah yang dihasilkan Pemkot Surabaya sebesar 1.500 ton per hari,” jelasnya.
Pembangunan PSEL Benowo dimulai tahun 2012. Pemkot Surabaya bekerja sama dengan PT Sumber Organik (SO) mengolah sampah menjadi listrik menggunakan metode Landfill Gas Power Plant yang mampu menghasilkan energi listrik 2 Megawatt dari 600 ton sampah per hari.
Pada 2015, kerja sama berkembang dengan menggunakan metode Gasification Power Plant.
Hingga kini PSEL sudah mulai menghasilkan listrik 9 Megawatt dari setiap 1000 ton sampah per hari. (*/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Redaktur & Reporter : Boy