Lari dari Majikan, TKI Tewas di Mesir

Deplu Minta Usut Penyebab Kematian

Minggu, 05 Oktober 2008 – 08:31 WIB
JAKARTA – Tenaga kerja wanita (TKW) asal Cirebon, Jawa Barat, Suwin Satimah binti Takhiyat tewas terjatuh dari lantai 8 sebuah apartemen di Nasr City, MesirSatimah diduga terjatuh saat hendak melarikan diri dari majikannya yang merupakan pejabat instansi pemerintah Mesir.
Juru Bicara Departemen Luar Negeri Teuku Faizasyah mengonfirmasikan kebenaran informasi tersebut

BACA JUGA: Kabar Pentolan Taliban Meninggal Dibantah

’’Departemen Luar Negeri telah mengirimkan nota kepada Kemlu (Kementrian Luar Negeri) setempat agar segera menyelidiki dan menjelaskan penyebab kematian yang bersangkutan,’’ ujarnya di Jakarta Sabtu (4/10).
Kepolisian Kairo disebutkan sudah mengantongi surat penjelasan dari majikan Satimah bahwa yang bersangkutan meninggal saat hendak melarikan diri
Korban ditemukan tewas pada Senin 29 September 2008 pukul 11.00 waktu Kairo dengan dugaan terjatuh dari apartemen ketika hendak melarikan diri

BACA JUGA: Video Center Membara, 15 Tewas


Di apartemen tersebut ditemukan tali yang dibuat dari lilitan beberapa kain sprei menggantung dari lantai 8 yang merupakan rumah majikan korban
Di samping tubuh korban ditemukan kopor terbuka dengan baju-baju, surat identitas, dan barang lainnya yang tampak tercecer.
Direktur Perlindungan WNI dan BHI Teguh Wardoyo memberikan catatan bahwa korban tidak memiliki catatan administrasi untuk bekerja di Mesir

BACA JUGA: Pengacara Korban Susu Ditekan

Hal itu menyulitkan Departemen Luar Negeri dalam melakukan proses hukum terkait keberadaan ilegal tersebut’’Jadi, yang bersangkutan menggunakan kenalan-kenalannya saja untuk kemudian bekerja di Mesir,’’ jelasnya.   
Dalam keterangan pers yang disampaikan pejabat KBRI Kairo Danang Waskito bahwa Satimah berasal dari Desa Bunder, Blok Tonggo 01/01, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat
Oleh perusahaan PJTKI, Satimah semula dijanjikan bekerja di Arab SaudiKorban ke Mesir melalui perusahaan pengerah tenaga kerja berinisial BB yang beralamat di kawasan Kinanti, Bandung, Jawa Barat.
Satimah baru bekerja lima bulan kepada seorang majikan yang tinggal di Borg El Fursan B, Nasr City’’Saat ini jenazah disemayamkan di Masyrahah Zinhum Cairo (Rumah Sakit Forensik Kairo) sambil menunggu perkembangan lebih lanjutDepartemen Luar Negeri RI sedang membicarakan dengan keluarga korban mengenai rencana pemulangan jenazah,’’ tegasnya(iw/agm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wajah Bush dari Majalah Porno


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler